Pesawat Japan Airlines Terbakar di Bandara Haneda Tokyo, Korban 5 Orang Meninggal

Setelah gempa dahsyat mengguncang di Jepang Barat pada 1 Januari 2024, Negeri Sakura kembali berduka dengan insiden kebakaran yang terjadi oleh maskapai Japan Airlines (JAL) di Bandara Haneda, Tokyo pada Selasa 2 Januari 2024.

Insiden ini terjadi di landasan pacu Bandara Haneda tapat pukul 17.47 waktu setempat. Pesawat Airbus A350-900 tujuan Sapporo-Tokyo ini menabrak pesawat bantuan gempa milik Pasukan Penjaga Pantai Jepang. Penyebab terjadinya tabrakan belum diketahui. Dari rekaman video media Jepang NHK, terlihat pesawat bergerak cepat di sepanjang landasan lalu seketika kobaran api muncul di bagian bawah pesawat.

Menurut berbagai sumber, pesawat bantuan gempa akan berangkat dari Bandara Haneda, Tokyo menuju pangkalan udara di Prefektur Niigata untuk mengirim bantuan korban gempa. Pesawat tersebut merupakan pesawat jenis Bombardier Dash-8.

Image credit: Screenshoot video via NHK

Penerbangan tersebut membawa 467 penumpang dan 12 awak kabin. Semua orang dalam pesawat JAL berhasil dievakuasi dan selamat keluar dari pesawat dengan menggunakan perosotan darurat ketika pemadam memadamkan api. Sebanyak 17 penumpang dilaporkan mengalami luka ringan. Sayangnya 5 awak pesawat Penjaga Pantai dipastikan menjadi korban yang meninggal dalam insiden tragis. Sedangkan kapten pesawat tersebut mengalami luka parah dan harus menerima perawatan.

Setelah api berhasil dipadamkan, kini Dewan Keselamatan Transportasi Jepang telah mengirimkan 6 petugas untuk melakukan investigasi kecelakaan ini. Tak hanya itu tim Airbus dari Prancis juga dikerahkan untuk membantu para petugas setempat.

Insiden ini tentu saja berimbas pada jadwal penerbangan di Bandara Haneda. Diketahui 100 penerbangan dari dan menuju Bandara Haneda dari berbagai maskapai telah menjadwalkan ulang. Maskapai Japan Airlines juga telah membatalkan 44 penerbangan domestikan dari dan menuju Bandara Haneda.

Kursi Paling Aman Di Pesawat, Opsinya Cuma Satu Dan Kamu Harus Tahu!

Untuk membantu penumpang yang berdampak, perusahaan Kereta Api Jepang Pusat menyediakan layanan kereta cepat tambahan pada hari Rabu, 3 Januari 2024. Dengan langkah ini diharapkan mampu membantu para penumpang domestik.


Image credit featured: Bangladesh News 24 via X

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Wira Dhini

Seseorang yang memiliki banyak mimpi. Hal yang selalu dilakukan adalah mencari tiket pesawat murah, backpacker ke tempat baru, menonton konser dan menonton drama Korea.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru