Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Hong Kong International Airport adalah salah satu bandara di Hong Kong dan termasuk yang paling canggih. Berbagai penghargaan seperti Asia’s Leading Airport 2023 dari World Travel Awards, Smart Service Award - Gold dari Customer Service Excellence Award hingga Innovative Organisations Award - HKT Innovation Champion of the Year dari The Hong Kong Management Association hanyalah sebagian kecil yang disabet oleh bandara ini di tahun 2023. Prestasi ini menunjukkan bahwa fasilitas di Hong Kong International Airport kualitasnya tidak perlu diragukan lagi.
Baca Juga: Passenger Security Charge Hong Kong Naik, Biaya Dibebankan Ke Penumpang
Salah satu contohnya adalah kerjasama dengan Green Monday untuk menyediakan menu vegetarian di restoran-restoran bandara seperti Gordon Ramsay Plane Food To Go, GODIVA Café, Crystal Jade La Mian Xiao Long Bao dan masih banyak lagi. Bila membawa si kecil berlibur, kunjungi Wondersaurus yang menjual mainan edukatif untuk si kecil dan zona tematik Buzz yang didekorasi menarik. Bahkan festival di waktu-waktu tertentu misalnya HKIA Arts & Culture Festival yang diadakan hingga Oktober 2024. Selama menunggu penerbangan, tidak ada kata bosan karena tersedia aktivitas yang menyenangkan bagi semua usia.
Fasilitas terbaru yang dirilis oleh Hong Kong International Airport adalah Smartphone Express Bag Drop Service. Menjadi pertama di dunia, fitur aplikasi ini membuat penggunanya dapat mengurus penyimpanan barang bawaan dalam waktu kurang dari satu menit. Dilansir dari situs Lifestyle Asia, melalui aplikasi tersebut, penumpang dapat melakukan segalanya hanya lewat telepon genggam. Online check-in, verifikasi dokumen perjalanan, penyimpanan bawaan, proses memasuki area keamanan hingga self-service boarding dapat diselesaikan dalam waktu singkat.
Langkah pertama untuk menggunakan aplikasi canggih ini adalah dengan mendaftarkan diri sebelumnya untuk melakukan online check-in. Setelah itu, pindai dokumen perjalanan dengan aplikasi, taruh barang bawaan di ban berjalan, pindai wajah untuk verifikasi identitas dan penumpang akan mendapat baggage tag. Langkah terakhir adalah pindai kode QR dan tag, dan proses pun selesai. Tanpa ribet, tanpa perlu waktu lama untuk mengantre. Cocok untuk kamu yang tidak suka menunggu dan pastinya menambah kenyamanan bagi para penumpang di bandara.
Sebagai catatan, saat ini fasilitas Smartphone Express Bag Drop baru dapat dinikmati oleh penumpang maskapai Cathay Pacific dan HK Express. Akan tetapi, ke depannya ditargetkan hingga 80 % maskapai menggunakan aplikasi ini. Hal yang perlu diketahui lagi, fasilitas ini hanya berlaku bagi pengguna perjalanan bebas visa (visa-free journey) dan pemilik dokumen perjalanan elektronik termasuk paspor elektronik.
Baca Juga: Tips Hemat di Disneyland Hong Kong Yang Jarang Orang Tahu
Kapan ya kira-kira bandara internasional di Indonesia bisa secanggih ini?
Preview image credit: Hong Kong International Airport
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
Sepertinya rugi untuk tidak memaksimalkan travel pass ini, ya!
Siap menjelajah wisata terbaru di Hong Kong?
Cara mendapatkannya sedikit berbeda dari biasanya. Cek selengkapnya di sini!
Lihatlah sisi lain Jepang yang elok di Fukuoka
Lokasi syuting drama Korea di Busan.
Sulit untuk rem nafsu makan kalau sudah masuk kesini lho!
ngopi cantik seperti di luar negeri
Ajak keluarga berpetualang di alam