Australia Berencana Membuka Perbatasan Saat Natal

Hasrat traveler untuk bisa bepergian dan jalan-jalan di Australia pascapandemi kemungkinan bakal terwujud dalam waktu relatif dekat. Pemerintah Australia lewat Kementerian Perdagangan, Pariwisata dan Investasi mengumumkan rencana untuk membuka kembali perbatasan mereka pada periode Natal mendatang.

Diungkapkan Menteri Pariwisata Dan Tehan dalam acara yang digagas National Press Club of Australia, pemerintah akan berusaha memfasilitasi keinginan dan hasrat warganya untuk bisa bepergian ke luar negeri.

“Saya berempati pada masyarakat Australia yang tidak bisa mendapatkan kesempatan untuk bepergian ke luar negeri di tahun ini,” ujarnya seperti dikutip CNN.

“Ini adalah alasan lain mengapa semua orang harus divaksinasi dan kami harus bertahan pada rencana nasional untuk bisa membuka kembali pintu perbatasan internasional, paling tidak pada Natal nanti,” lanjutnya.

Saat ini pemerintah Australia berusaha memenuhi standar yang mereka tetapkan sendiri untuk bisa membuka perbatasan saat Natal, di antaranya memenuhi cakupan vaksinasi mencapai setidaknya 80% dari total populasi yang ada. Hingga 22 September, pemerintah baru melakukan vaksinasi mencapai 38 persen dari total populasi.

Pemerintah Australia juga menyiapkan skema penerimaan traveler internasional ke wilayahnya, termasuk menyusun persyaratan, di antaranya harus bisa membuktikan telah sepenuhnya menjalani vaksinasi secara komplet. Selain itu, Australia juga berencana menggunakan paspor vaksin dan akan melakukan uji coba dengan sejumlah negara, di antaranya Singapura, Jepang dan Amerika Serikat.

Australia sendiri menutup perbatasan mereka sejak Maret 2020 dan menjalankan peraturan dan sistem karantina yang ketat, yang membatasi masuknya warga negara asing dan masyarakat mereka sendiri ke wilayahnya.

Dengan populasi mencapai 25 juta jiwa, Australia menjadi salah satu negara dengan jumlah kasus positif Covid-19 terkonfirmasi paling sedikit di dunia, yaitu mencapai 90,369 kasus dan 1,186 kasus meninggal dunia.

Baca juga: Australia Ungkap Rencana Membuka Perbatasan Untuk Traveler Internasional

Mari kita tunggu kebijakan terbaru dari pemerintah Australia khusus untuk traveler asal Indonesia.

Namun, sebelum itu, mari kita terus berharap untuk melihat penanganan Covid-19 yang lebih baik di Indonesia dan berusaha mendukung usaha pemerintah dengan mengikuti program vaksinasi dan tetap mematuhi protokol kesehatan 5M dengan ketat.


Bergabunglah dengan keluarga besar Tripzilla Indonesia di Facebook, Twitter dan Instagram untuk mendapatkan inspirasi liburan dan informasi terbaru mengenai sektor wisata di Indonesia dan negara lainnya. Ayo bergabung!

 

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Muhammad Yanuar

Muhammad Yanuar, penyuka jalan-jalan ke tempat yang baru dan bertemu banyak orang. Membaca, menulis dan berolahraga juga menjadi hobi penggemar wisata kuliner ini.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru