Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
Perjalanan bebas karantina Thailand untuk traveler yang sudah divaksin akan kembali dibuka pada 1 Februari 2022, program tersebut setelah sempat ditangguhkan pada bulan lalu, menyusul maraknya kasus Covid-19 varian Omicron di sejumlah negara di Eropa, Asia dan Amerika.
Dalam keterangan resminya, pemerintah Thailand mengungkapkan bahwa traveler internasional sudah bisa mengajukan permohonan visa dalam skema perjalanan Test & Go mulai 1 Februari 2022. Pemerintah Thailand, lewat juru bicaranya, juga menyatakan bahwa pihaknya menambah jumlah negara dari mana traveler traveler yang diizinkan mengajukan permohonan visa berasal.
Dalam persyaratan yang baru, traveler nantinya harus menjalani dua kali tes Covid-19, yang pertama setelah tiba di Thailand dan yang kedua adalah pada hari ke lima.
Kebijakan pemerintah Thailand untuk membuka lagi pintu perbatasan dan mengembalikan aturan perjalanan bebas karantina ke wilayahnya tidak bisa dilepaskan dari pernyataan pemerintah yang mulai menilai Covid-19 sebagai endemi pada tahun ini. Selain itu, kebijakan tersebut juga diharapkan bisa kembali menyelamatkan sektor pariwisata dan menggiatkan kembali sektor perekonomian warganya, yang begitu terpukul karena pandemi Covid-19 dalam dua tahun terakhir.
Dilaporkan Strait Times, jumlah kasus Covid-19 di Thailand menunjukkan peningkatan signifikan di sepanjang Natal dan Tahun Baru, namun jumlah rata-rata harian masih lebih rendah dibanding periode Delta dan tak sampai membuat panik sistem kesehatan Thailand.
Adapun skema perjalanan Test & Go mengizinkan traveler internasional yang sudah divaksinasi dari lebih 60 negara untuk bisa berwisata ke Thailand tanpa harus terlebih dulu menjalani karantina. Skema perjalanan ini sukses menarik wisatawan hingga 350,000 orang dalam dua bulan sebelum skema tersebut dihentikan pada bulan lalu.
Pemerintah Thailand kemudian menerapkan kembali skema perjalanan Phuket Sandbox dengan wilayah yang diperluas, yaitu di Krabi, Phang Nga dan pulau di Surat Thani (termasuk di dalamnya Ko Samui) untuk bisa tetap menarik wisatawan berkunjung ke wilayahnya.
Baca juga: Thailand Cabut Keharusan Karantina Untuk Traveler Indonesia, Ini Syarat Yang Harus Dipenuhi!
Nah, apakah kamu tertarik liburan ke Thailand mulai bulan depan?
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
Sepertinya rugi untuk tidak memaksimalkan travel pass ini, ya!
Siap menjelajah wisata terbaru di Hong Kong?
Cara mendapatkannya sedikit berbeda dari biasanya. Cek selengkapnya di sini!
Menurut kamu, apakah review online bisa dipercaya?
Universal Studio Jepang Hadirkan Atraksi Terbaru Donkey Kong Mulai Desember 2024
Sensasi meleleh, renyah, gurih yang membuat orang tergila-gila
Perpaduan interior keren dan kue cantik!
PIK 2 di Tangerang, destinasi hiburan serba ada dan anti mati gaya
Indahnya perpaduan kota modern dan tradisional.