Paket Wisata Raja Ampat, Itinerary Liburan Murah Di Lokasi Nan Eksotis!

Punya rencana liburan ke Raja Ampat? Well, kamu bisa mulai mengagendakan momen liburan ke salah satu destinasi eksotis di Indonesia Timur ini mulai sekarang. Pasalnya, berkunjung ke Raja Ampat harus dilakukan dengan persiapan matang. Untuk memudahkan, ada paket wisata Raja Ampat yang bisa dipertimbangkan.

Sebelum menjatuhkan pilihan, ada baiknya kamu mengetahui sejumlah hal penting, mulai dari cara menuju ke Raja Ampat dan estimasi biaya yang dibutuhkan. Sedikit bocoran dan contekan bisa dilihat di bawah ini. Di bawah ini adalah contoh itinerary paket wisata Raja Ampat untuk empat hari tiga malam yang bakal membuatmu tergoda. Selain relatif terjangkau, kamu bisa menikmati banyak keseruan selama liburan di Raja Ampat. Simak, yuk!

Hari I paket wisata Raja Ampat – Selamat datang di Sorong

Saat merencanakan liburan, sebaiknya kamu memilih jadwal penerbangan yang tiba di Sorong pada pagi hari untuk memaksimalkan waktu liburan kamu di Raja Ampat. Setibanya di bandara DEO Sorong, sarapan pagi menjadi langkah pertama yang harus dilakukan sebelum menjalani perjalanan lanjutan, yang bisa jadi cukup menguras tenaga.

Salah satu menu sarapan yang cukup merakyat di Sorong adalah nasi kuning. Tidak sedikit penjual yang menawarkan hidangan menggiurkan ini di pinggir jalanan Sorong. Namun perlu diketahui kalau nasi kuning di Sorong ini berbeda dengan kebanyakan nasi kuning di daerah lain di Indonesia.

Nasi Kuning Begadang, salah satu yang ternama di Sorong | Image credit: @herardsiberad

Yang membedakannya adalah lauk utamanya. Jika biasanya nasi kuning disajikan dengan kering tempe, mie bihun, ayam goreng atau telur, tidak demikian di Sorong. Nasi kuning di Sorong disajikan dengan lauk olahan ikan, seperti ikan balado, abon ikan dan banyak lainnya lagi. Harga satu porsi nasi kuning juga cukup terjangkau – antara 12,000 IDR hingga 20,000 IDR, tergantung lauknya. Untuk rasanya, tidak perlu ditanya lagi, sama sekali tidak mengecewakan!

Mumpung masih di Sorong, tidak ada salahnya juga menyiapkan diri untuk perjalanan ke depan dengan membeli perbekalan seperti air putih, camilan atau bahkan ransum untuk makan siang.

Setelahnya, lanjutkan perjalanan ke Pelabuhan Usahamina untuk transfer ke Waisai dengan menggunakan kapal cepat. Lama perjalanan kurang lebih dua jam. Kamu bisa memaksimalkan dengan beristirahat dan menyimpan tenaga. Melihat pemandangan indah sepanjang perjalanan juga boleh, lho!

Pasir Timbul yang seru | Image credit: @lutfi_ady

Setibanya di Waisai, destinasi wisata pertama yang harus kamu kunjungi adalah Pasir Timbul. Spot ini menjadi salah satu yang paling ngehits di Raja Ampat karena keberadaan ‘pulau’ ini tergantung pada kondisi pasang surut air laut.

Teluk Kabui yang keren | Image credit: @auliamudrika

Teluk Kabui juga menjadi salah satu destinasi yang pantang dilewatkan. Kamu bisa melihat camar laut, elang laut bahkan lumba-lumba di birunya air laut di wilayah Raja Ampat jika beruntung.

paket wisata raja ampat
Image credit: @dudisugandi

Setelahnya, perjalanan dilanjutkan ke Kampung Arborek. Kamu bisa menginap di salah satu homestay di sini, mengamati aktivitas dan berinteraksi langsung dengan warga lokal yang terkenal ramah dan bersikap terbuka pada pendatang.

Image credit: stayrajaampat.com

Akomodasi di Kampung Arborek bertarif sekitar 470,000 – 900,000 IDR per malam per orang, dengan kamar bisa diisi untuk dua orang. Akomodasi ini juga menyediakan fasilitas makan untuk tiga kali sehari. Hemat banget, deh!

Selain menikmati tempat akomodasimu dan berkenalan dengan warga lokal, bermain di tepi pantai, atau bahkan snorkeling dan menyaksikan sunset adalah kegiatan seru lain yang bisa dilakukan di Arborek. Liburan murah di Raja Ampat pada hari pertama berjalan menarik, kan?

Hari II – Seru-seruan di Pianemo dan Star Lagoon

Usai sarapan di homestay, mulai perjalanan hari keduamu ke Pianemo. Tujuannya, tentu saja untuk menikmati keindahan salah destinasi wisata ngehits di Raja Ampat dari ketinggian. Dibutuhkan sedikit trekking untuk bisa ke puncak dan menikmati pandangan bak cuilan surga di Papua Barat ini. Pastikan kamera dalam kondisi baterai full dan siapkan memory card yang cukup!

paket wisata raja ampat
Pianemo yang indah | Image credit: @the_sigit

Miniatur destinasi wisata Wayag ini memiliki atol-atol yang menjulang, muncul di tengah hijau toskanya laut, yang akan membuat siapa pun terkesima oleh keindahannya. Kalau mau, sempatkan diri juga untuk menyelam dan menikmati alam bawah lautnya, untuk melengkapi pengalaman menjelajahi Pianemo.

Star Lagoon di Raja Ampat yang memesona | Image credit: @echax_dafalen

Telaga Bintang merupakan destinasi wisata berikutnya yang harus dituju. Pemandangan dari bukit karangnya saja sudah menggambarkan betapa indahnya tempat ini. Namun untuk lebih memperjelas seperti apa panorama bawah laut di Star Lagoon, mengapa tidak langsung menyelaminya. Dijamin tidak akan kecewa!

Image credit: @neyu_ma

Sudah kepalang basah, usai makan siang, mengapa tidak melanjutkan kegiatan snorkeling kamu? Opsi yang bisa kamu pilih, yaitu di sekitar Yeben, melihat manta di Manta Point atau Manta Sandy. 

Pulau Mioskun menjadi pemberhentian terakhir untuk melihat habitat kelelawar buah bergelantungan di pohon, sebelum akhirnya kembali ke kampung Arborek untuk bersiap menghadapi hari ketiga penjelajahan untuk liburan murah ke Raja Ampat.

Hari III paket wisata Raja Ampat – Menyambangi Ikon Raja Ampat, Wayag

Ke Raja Ampat, tapi tidak mengunjungi destinasi yang menjadi ikon kabupaten di Papua Barat itu pastinya kesalahan yang besar. Di hari ketiga, menjelajahi Wayag harus dilakukan. Bukan hanya pemandangan bawah airnya saja yang istimewa, panorama perbukitan karst yang menjulang juga terlihat sangat istimewa.

paket wisata raja ampat
Image credit: @tiarauliana

Di Wayag pula kamu bisa mendapatkan ‘layanan lengkap’ untuk menyaksikan sunrise dan sunset. Mata dan hati akan dibuat kagum oleh keindahannya. Spot terbaik menikmati semua itu adalah di Puncak Karst, 40 menit trekking dari Desa Selpele.

Kamu juga bisa menjelajahi Wayag dan melihat panorama dari bukit pos 1 dan pos 2. Meski cukup melelahkan, dijamin kamu tidak akan menyesal.

Sebelum kembali ke Arborek, tidak ada salahnya singgah di Mutus dan Mangale, pulau kecil dengan pemandangan luar biasa indah di dasar lautnya. Tidak hanya koral, beberapa spesies ikan dengan warna-warna cerah menjadikan wilayah ini sebagai habitat mereka. Snorkeling adalah kegiatan wajib di sini.

Image credit: @litanugraheni

Menuju ‘monumen’ Batu Pensil di Raja Ampat adalah aktivitas lain yang bisa kamu pilih. Friween Wall juga menjadi spot yang asyik dijelajahi, meski pun dari dasar permukaan air.

Hari IV – Menjelajahi Sorong

Usai sarapan, waktunya meninggalkan Kampung Arborek dan kembali ke Sorong. Di Sorong pun, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Pantai WTC dan berfoto di Tugu Selamat Datang.

paket wisata raja ampat
Pantai WTC saat malam sangat eksotik | Image credit: @alan_oir

Sebelum pulang ke kampung halaman, pastinya kamu ingin menyiapkan oleh-oleh untuk keluarga dan teman-teman tercinta di rumah bukan? Souvenir di Sorong memiliki keunikan tersendiri, khas buatan putra Papua dengan karakteristiknya yang begitu ikonik. Jika ingin belanja oleh-oleh unik ini, kamu bisa langsung menuju ke Puncak Arfak dan Toko Kaokanao.

Beragam barang souvenir dijual di sini. Mulai dari mahkota cenderawasih, sarang semut, kepala kaswari, koteka hingga pisau dari rahang buaya dan juga gigi buaya. Untuk harganya cukup variatif, tergantung jenis dan kualitas barangnya.

Bandara Domine Eduard Osok Sorong yang megah | Image credit: @jutabonny

Cara Menuju ke Raja Ampat

Untuk masalah waktu, memang dibutuhkan time management yang cermat kalau mau liburan murah ke Raja Ampat dalam empat hari. Mulai dari mengatur jadwal penerbangan, perjalanan darat hingga bisa sampai ke lokasi wisata. Selain itu, kendala jet lag juga mungkin harus dihadapi karena panjangnya waktu penerbangan, sekitar empat jam untuk penerbangan langsung dan lima jam untuk yang transit. Belum lagi perjalanan darat dari Sorong ke pelabuhan dan bergerak menuju Waisai sebelum akhirnya sampai ke destinasi wisata Raja Ampat.

Dari Jakarta (dan beberapa kota lainnya), tersedia banyak penerbangan langsung ke Sorong, Papua Barat. Harga tiket tentu bersifat fluktuatif tetapi untuk waktu low season, tiket bisa kamu dapatkan mulai semurah 1.5 juta rupiah satu arah. Penerbangannya pun cukup panjang, sekitar empat hingga lima jam dari Jakarta.

Dari bandara Sorong, kamu bisa berjalan ke Terminal Pasar Remu dan naik angkot Jalur A Jurusan Jalan Baru dengan tarif 4,000 IDR per orang untuk bisa sampai ke Pelabuhan Rakyat Sorong. Perjalanan dilanjutkan dengan menggunakan kapal laut, pilihan transportasi yang paling tepat untuk liburan budget ke Raja Ampat dengan per orangnya dikenai harga tiket 130,000 IDR.

Perlu diketahui juga kalau kamu juga akan dikenai Tarif Layanan Pemeliharaan Lingkungan (TLPL) untuk berwisata ke Raja Ampat dengan standar harga 500,000 IDR untuk wisatawan domestik dan 1,000,000 IDR untuk wisatawan mancanegara.

Tenaga & Biaya Liburan ke Raja Ampat Yang Diperlukan

Dari segi biaya, banyak hal yang bisa menjadikan perjalanan hemat atau malah lebih mahal. Namun jika semua direncanakan dengan matang, sesuai dengan perkiraan dan disiplin pada rencana, biaya bisa ditekan seminimal mungkin.

Perincian biaya yang harus dikeluarkan per orang menurut itinerary ini:

  1. Angkot PP Bandara Domine Eduard Osok – Pelabuhan Rakyat Sorong: 7,000 IDR
  2. Kapal cepat PP Pelabuhan Sorong – Waisai: 250,000 IDR
  3. Tarif Layanan Pemeliharaan Lingkungan (TLPL): 500,000 IDR
  4. Kapal untuk island hopping selama dua hari: 2,000,000 IDR (Untuk kapal motor termurah dengan harga 6,000,000 – 15,000,000 per hari, yang bisa dibagi dengan 12-15 orang)
  5. Homestay di Kampung Arborek untuk tiga hari: Mulai dari 1,350,000 IDR (Akomodasi dengan fasilitas makan tiga kali sehari)

Dengan itinerary empat hari tiga malam liburan murah ke Raja Ampat, kamu setidaknya harus menyiapkan 4,150,000 IDR, hanya untuk aktivitas mulai dari tiba di bandara Sorong hingga kembali ke titik yang sama. Biaya di atas di luar tiket pesawat, penyewaan alat diving dan pengeluaran pribadi, lho!

Jumlah tersebut sangat mungkin berkurang, terutama bila kamu memiliki keahlian menawar dan bepergian dalam grup besar.

Baca juga: 10 Destinasi Wisata Di Raja Ampat Yang Akan Membuatmu Terkesima

Nah, tertarik untuk mulai menyisihkan uang dan liburan murah ke Raja Ampat dalam waktu dekat?

 

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Widya Astuti

Bekerja sebagai abdi negara di Kalimantan tak membuat ambisi Widya berkeliling Indonesia dan mengumpulkan beragam kain khas dari setiap daerah pudar. Setiap mendapat kesempatan liburan, penghobi memasak ini tak akan melewatkannya. Ingin tahu perjalanan serunya sejauh ini, simak Instagram-nya di @widyaastuti_f.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru