Alat bantu ini akan membuat tidurmu di kereta, pesawat atau bus jadi lebih nyaman, deh!
Hari raya Natal di Jakarta umumnya menebarkan suasana semarak. Kamu bisa menikmati aneka dekorasi yang cantik dan mengikuti aneka event bertema Natal. Mall dan restoran pun mengadakan banyak acara mengasyikkan yang bisa dinikmati seluruh anggota keluarga. Temukan keseruan event Natal di Jakarta dari rekomendasi TripZilla Indonesia di bawah ini!
Sebagai salah satu mall kelas atas di Jakarta, Plaza Indonesia punya event Natal yang meriah. Lihat jadwalnya di sini agar kamu tidak ketinggalan untuk menikmatinya. Selain bisa berbelanja dengan harga diskon, ada pula paket menu khusus di restoran-restoran dalam mall. Kamu pun tentu tidak ingin melewatkan berfoto di depan berbagai ornamen khas Natal yang cantik dan elegan.
Lokasi: Jl. M.H. Thamrin No.30, Gondangdia, Kec. Menteng, Jakarta Pusat
Berseberangan dengan Plaza Indonesia, kamu akan menemukan mall Grand Indonesia. Tentu dekorasinya tidak kalah memikat. Ada pula berbagai macam lomba seperti Pose, Post & Win , Scavenger Hunt dan Sing & Win yang dapat diikuti untuk menambah keseruan. Bila ingin cuci mata, kunjungi Christmas Market yang akan menggodamu untuk berbelanja. Kalau kamu tidak ingin berbelanja, manjakan saja matamu dengan desain interiornya yang instagramable.
Lokasi: Jl. M.H. Thamrin No.1, Kb. Melati, Kec. Menteng, Jakarta Pusat
Sudah pernahkah kamu menyambangi Central Market PIK yang hits ini? Jika belum, maka momen Natal tahun ini dapat menjadi waktu yang pas. Kamu bisa mengabadikan diri di tengah dekorasi Natalnya yang menawan. Ada program A Jolly Holidaze yang bakal membuatmu semakin bergembira. Tawaran belanja dengan banyak diskon, meet and greet dengan Santa, paduan suara dan pertunjukan musik lainnya akan mewarnai harimu.
Lokasi: Golf Island, Kawasan Pantai Maju, Jl, Jl. Boulevard Raya, Kamal Muara, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara
Untuk event Natal yang anti mainstream, kamu bisa mengunjungi PIK Avenue. Bertemulah dengan dekorasi serba Pokemon dan pertunjukan Pokemon yang menggemaskan. Ada juga parade, kelas membuat donat dan disco on ice yang akan menawan matamu. Lihat jadwal lengkapnya di sini dan pilih acara yang ingin kamu tonton. Ajak juga adik kecil atau teman-temanmu untuk menambah seru suasana.
Lokasi: Boulevard Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara
Bila ingin merayakan event Natal dengan acara makan istimewa, kamu bisa datang ke Alto Restaurant. Ada paket menu khusus yang disajikan untuk dinikmati saat malam Natal dan hari raya Natal. Hokkaido scallop carpaccio menjadi salah satu sajian yang ada di dalamnya. Berkelas dan menarik bukan? Untuk reservasi, klik saja di sini.
Lokasi: Jl. Gatot Subroto No.18, Kuningan Bar., Kec. Mampang Prpt., Jakarta Selatan
Event Natal akan terasa semakin berkelas bila dirayakan di DoubleTree by Hilton. Kamu dapat memilih ingin merayakan dengan hidangan istimewa di OPEN} Restaurant atau Sea Grain Restaurant & Bar. Keduanya menawarkan pengalaman bersantap di tanggal 24 Desember 25 Desember yang mengesankan. Supaya tidak ketinggalan, segera buat reservasi dengan klik di sini.
Lokasi: Jl. Pegangsaan Timur No.17, Cikini, Jakarta, Jakarta Pusat
Sugar & Spice menawarkan sederet menu premium untuk merayakan Natal. Dikemas dengan penampilan yang cantik, bakal membuatmu merasa terkesan hanya dengan melihatnya. Kamu pun bisa mencicipinya di momen Festive Afternoon Tea yang menghadirkan aneka kue manis. Pada tanggal 24 dan 25 Desember, tersedia pilihan untuk brunch dan dinner. Cek di sini untuk detil reservasinya ya!
Lokasi: Jl. Metro Pondok Indah Kav. IV 1 16, RT.1, Pd. Pinang, Kec. Kby. Lama, Jakarta Selatan
Nuansa Natal juga bisa kamu temukan di Sana Sini Restaurant. Setelah terkenal sebagai salah satu restoran all you can eat favorit, di event Natal kamu pun bisa mencicipi hidangan khusus. Ginger bread cookies hingga roasted turkey tersedia untuk memeriahkan Natal. Segera buat reservasi di sini dan ajak teman-temanmu agar acara makan semakin seru.
Lokasi: Pullman Jakarta Indonesia (Lobby Level, Jl. M.H. Thamrin No.59, RT.9/RW.5, Gondangdia, Kec. Menteng, Jakarta Pusat
Ingin menjajal kuliner berbeda untuk merayakan event Natal kali ini? Klik di sini untuk mengisi perut dengan hidangan Spanyol ala Caspar. Kamu bisa datang di tanggal 24 dan 25 Desember untuk mencicipi turkey roll, roast beef atau stuff roast chicken yang tidak ada duanya. Ditambah dengan free flow wine atau sangria, pengalaman makanmu jadi lebih lengkap. Tentunya kamu pun bisa memesan paella yang menjadi hidangan khas di sini.
Lokasi: Jl. Jend. Sudirman No.36, RT.14/RW.1, Bend. Hilir, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat
Menikmati event Natal di PA. SO. LA Restaurant dijamin membuatmu kenyang dan puas. Hidangan yang disajikan seperti Christmas wagyu striploin, salmon wellington dan honey glazed turkey with cranberry sauce akan menggoyang lidahmu. Tentunya kamu perlu reservasi terlebih dulu. Untuk info lebih detil, cek dulu di sini. Kualitas hidangannya akan menjadikan Natalmu tidak terlupakan.
Lokasi: Sudirman Central Business District, Jl. Jend. sudirman Kav 52-53, RT.5/RW.3, Senayan, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan
Bagaimana tidak unik, sebab Anemone Dining ini berlatar akuarium raksasa. Kamu bisa menikmati hidangan sambil menatap ikan-ikan berseliweran. Lakukan reservasi di sini karena pengalaman fine dining yang juga akan dihibur oleh para putri duyung sayang untuk dilewatkan. Agendakan di Natal tahun ini yuk!
Lokasi: Jl. Letjen S. Parman No.106, RW.5, Tj. Duren Sel., Kec. Grogol Petamburan, Jakarta Barat
Baca juga: Pesta Tahun Baru Di Singapura, 10 Even Ini Dijamin Seru Abis
Banyak alternatif untuk melewati event Natal yang akan segera tiba. Kalau belum punya rencana, cobalah satu atau dua tempat yang paling cocok dengan seleramu!
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Alat bantu ini akan membuat tidurmu di kereta, pesawat atau bus jadi lebih nyaman, deh!
Menambah wawasan sambil berlibur di Paris, kenapa tidak?
Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Wisata kuliner di Malioboro, mengapa tidak? Kamu akan terkejut dengan variatifnya jenis makanan yang ada di jalanan paling ikonik di Jogja ini. Coba yuk!
Mengunjungi desa adat di Indonesia bisa jadi aktivitas wisata unik yang menyenangkan lho. Ini dia daftar 14 desa adat yang bisa kamu jadikan referensi.
Universal Studio Jepang Hadirkan Atraksi Terbaru Donkey Kong Mulai Desember 2024
Sensasi meleleh, renyah, gurih yang membuat orang tergila-gila
Perpaduan interior keren dan kue cantik!
PIK 2 di Tangerang, destinasi hiburan serba ada dan anti mati gaya
Indahnya perpaduan kota modern dan tradisional.