Itinerary Keliling Eropa dalam 13 Hari: Italia, Swiss dan Perancis

Artikel ini diterjemahkan dari versi Bahasa Inggris ini. Read here for the English version.

Italia, Swiss, dan Perancis adalah tiga negara Eropa yang dari dulu sangat wajib dikunjungi. Masing-masing negara tersebut mempunyai budaya, pemandangan, dan arsitektur sendiri yang sangat unik dan menarik. Di bawah ini adalah itinerary khusus untuk kamu keliling Eropa dalam 13 hari dan mengunjungi SEMUA TIGA NEGARA TERSEBUT!

Hari Pertama dan Kedua: Roma, Italia

europe itinerary italy switzerland france

Tempat mana lagi yang lebih asik untuk memulai perjalanan keliling Eropa kamu selain Vatican City di Roma? Jika kamu ingin menikmati arsitektur dan seni khas Eropa, Italia-lah tempatnya. Kamu pasti akan terkagum-kagum dengan kemegahan dan keterampilan Sistine Chapel, St. Peter’s Basilica, dan Colosseum.

europe itinerary italy switzerland france

Hari ke 3: Siena, Italia

europe itinerary italy switzerland france

Setelah menghabiskan dua hari di perkotaan, saatnya untuk keluar dan mengunjungi daerah rural Eropa: Chiantishire di Siena. Di sini kamu bisa mengunjungi desa Pertengahan Abad cantik, dan juga menjelajahi jalanan berliku-liku di antara bangunan-bangunan kuno di Historic Centre of Siena, sebuah kota antik yang dinobatkan sebagai salah satu Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Kunjungi juga Siena Cathedral, salah satu katedral Gotik terbaik di Italia yang penuh dengan patung-patung dan ukiran-ukiran yang menakjubkan.

Di Italia, kamu tidak perlu takut kehabisan tempat foto deh! Beberapa tempat yang terkenal mengagumkannya yang cocok untuk latar belakang fotomu adalah Piazza del Campo dan Palazzo del Comune.

europe itinerary italy switzerland france

Katedral Siena

Hari ke 4: Tuscany, Italia

europe itinerary italy switzerland france

Pernah mendengar tentang Piazza dei Miracoli? Tempat ini terletak di Tuscany, dimana kamu bisa melihat tiga bangunan paling ikonik Italia, yaitu: The Leaning Tower of Pisa, The Baptistery, dan The Duomo.

europe itinerary italy switzerland france

Nah, bagi yang gemar berbelanja, kamu pasti akan menyukai Barberino Designer Outlet. Di sana ada lebih dari 100 toko branded yang menjual semuanya – baju, kosmetik, sepatu, dan lain-lain. Dengan diskon yang bisa mencapai 70% untuk merek-merek ternama seperti Prada, D&G, Furla, Lacoste, Polo Ralph Lauren, dan Calvin Klein, kamu pasti tidak akan pulang dengan tangan kosong.

Hari ke 5: Venesia, Italia

europe itinerary italy switzerland france

Kota Venesia dibangun di atas air, jadi kalau ke sini kamu harus mencoba menggunakan transportasi khas Venesia, yakni taksi air pribadi! Kamu juga bisa mencoba menelusuri kanal-kanalnya dengan perahu gondola, dimana kamu bisa mengambil foto yang persis seperti yang ada di brosur-brosur Venesia! Coba datangi juga St. Mark’s Square dan gereja katedral St. Mark’s Basilica, yang juga dikenal sebagai “gereja emas”. Mengapa “gereja emas”? Datanglah dan cari tahu sendiri!

europe itinerary italy switzerland france

Jangan lupa mampir juga ke dua landmark utama Venesia, Doge’s Palace dan Bridge of Sighs. Terakhir, kunjungi pabrik Kaca Tiup Murano untuk mengetahui lebih banyak tentang pembuatan barang perdanganan yang elit ini, yang hanya dibuat di Venesia.

Hari ke 6: Milan, Italia

Oh Milan, kota mode dunia! Jadikanlah Sforza Castle perhentian pertamamu, dimana para bangsawan Milan dahulu tinggal. Kunjungi juga Milan Cathedral dan bersiaplah untuk terpesona (dan juga untuk berfoto-foto) dengan keindahan eksteriornya yang berkhas Gotik.

europe itinerary italy switzerland france

Kalau kamu ingin jalan-jalan, coba juga pergi ke Galleria Vittoria Emanuele II. Bagi yang ingin foto cantik, jangan lewatkan Piazza della Scala dan La Scala Opera House!

Hari ke 7: Lucerne and Gunung Titlis, Swiss

europe itinerary italy switzerland france

Kunjungi jembatan kayu tertua di Swiss, The Old Chapel Bridge, yang dihiasi oleh lukisan-lukisan tua di bawah atapnya. Dari sana kamu bisa lanjut berjalan-jalan ke Old Town, dimana bangunan-bangunan antiknya dihiasi oleh lukisan-lukisan mural yang berwarna-warni. Di sini kamu juga bisa pergi ke Bucherer, toko duty-free terbesar di Swiss! Setelah itu, kamu bisa mengunjungi The Lion Monument, monumen hadiah dari Perancis kepada Swiss untuk memperingati keberanian para tentara bayaran Swiss yang kehilangan nyawa mereka pada zaman Revolusi Perancis.

europe itinerary italy switzerland france

Selain itu, kamu bisa menuju puncak Gunung Titlis dengan Rotair. Rotair adalah gondola yang berputar selagi ia naik ke puncak Gunung Titlis! Di dalam gondolanya kamu akan disuguhi pemandangan panorama 360-derajat gunung-gunung berpuncak salju, batu-batuan yang curam, dan lembah-lembah yang luas. Setelah itu, masuklah ke dalam Glacier Cave, gua dimana kamu bisa berjalan sejauh 150 meter dengan bermandikan cahaya biru yang terlihat ajaib. Terakhir, tantanglah dirimu dengan sebuah petualangan yang memacu adrenalin di Titlis Cliff Walk.

europe itinerary italy switzerland france

europe itinerary italy switzerland france

Hari ke 8: Interlaken dan Bernese Oberland, Swiss

Pergilah ke Interlaken! Interlaken adalah sebuah kota wisata indah yang dikelilingi oleh gunung Eiger Mönch dan Jungfrau. Siap-siap dibuat terpana oleh pemandangan paling indah di seluruh Alpine Wonderland di Jungfraujoch, gunung yang suka disebut sebagai “Puncak Eropa”.

europe itinerary italy switzerland france

Saat malam tiba, nikmati makan malam 4-course fondue khas Swiss di restoran Bebbis Restaurant.

Hari ke 9: Bernese Oberland dan Black Forest, Swiss dan Jerman

europe itinerary italy switzerland france

Seberangi perbatasan Swiss-Jerman dan kunjungi Black Forest di Jerman yang mempesona ini. Setelah menikmati pemandangan pegunungan yang mengelilingi air berkilauan di Danau Titisee, kamu bisa melihat secara langsung cara pembuatan jam kukuk.

europe itinerary italy switzerland france

Setelah itu, kamu juga bisa mencoba membuat kue Black Forest… di Black Forestnya sendiri! Wah, ini pasti bisa jadi cerita yang sangat menarik buat teman-temanmu!

Hari ke 10-13: Paris, Perancis

europe itinerary italy switzerland france

Ah, ada begitu banyak yang bisa dilihat di Paris! Tempat-tempat klasik yang harus kamu kunjungi termasuk Champs-Élysées, Place de la Concorde, Louvre Museum dan Louvre Pyramid ikoniknya, dan juga Palais Garnier Paris Opera House.

europe itinerary italy switzerland france

europe itinerary italy switzerland france

Stop dulu di Arc de Triomphe untuk mengambil foto dengan monumen ternama ini, yang dibangun untuk menghormati tentara-tentara yang bertempur di Perang Napoleon. Tentu saja jangan lupa pergi ke tingkat kedua Eiffel Tower untuk melihat pemandangan panorama kota Paris! Nah, apakah kamu ingin belanja seperti orang Parisien? Pergilah ke Galeries Lafayette – department store terbesar di Paris. Kalau kamu bukan tipe orang yang suka shopping, kamu juga bisa naik kapal pesiar di sepanjang Sungai Seine yang indah.

europe itinerary italy switzerland france

Demikianlah liburan keliling Eropa kamu yang seru! Mmm sudah terbayang betapa asiknya, bukan?

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Adrian Arman

Di saat Arman tidak sibuk dengan proyek desain grafis atau koreografi dance, Arman akan memikirkan makanan baru apa yang bisa dia coba besok. Arman juga seorang penggemar sejarah dan budaya kesenian dunia, dan kalau mendengar bahasa asing terkadang bisa terpana dan senyum-senyum sendiri. Arman memiliki love/hate relationship dengan kota metropolitan seperti Jakarta dan Singapura, dan selalu memimpikan bisa tinggal di pegunungan bersama teman-teman terdekatnya.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru