Hotel Murah di Purwokerto Dekat Stasiun dan Punya Fasilitas Oke

Nama Purwokerto semakin ramai dibicarakan di media sosial. Kota asal mendoan ini dikenal dengan suasana yang nyaman, suhu yang bersahabat, kuliner lezat, dan juga biaya hidup yang masih terjangkau. Jika liburan ke Purwokerto, luangkan waktu dan bermalamlah karena hotel di sini terbilang murah serta berlokasi strategis yang tak jauh dari stasiun kereta.

Baca juga: 12 Tempat Makan Bakso Enak di Purwokerto Yang Wajib Kamu Cicipi

Mulai dari hotel budget hingga hotel bintang 4, kamu dapat dengan mudah menemukan di sini. Lokasinya pun sangat strategis berada di pusat kota mengingat kota ini tidak terlalu besar sehingga saling berdekatan. Berikut rekomendasi hotel murah di Purwokerto yang wajib kamu pesan ketika bermalam di kota penuh kenyamanan ini.

1. Elsotel, hotel di seberang GOR Satria Purwokerto

Hotel Murah Purwokerto - Elsotel

Meski terbilang baru tapi Elsotel ini termasuk hotel populer di Purwokerto. Lokasinya sangat strategis di seberang pintu masuk GOR Satria Purwokerto dan pusat kuliner malam yang ramai di kota ini.

Selain strategis, hotel ini juga menawarkan pengalaman bermalam yang nyaman dengan fasilitas lengkap seperti gym, restoran, dan kafe instagramable yang asik untuk nongkrong. Interior ruangan dengan dominasi warna putih dan beberapa sudut yang penuh warna menjadi daya tarik tersendiri.

Alamat: Jl. Prof Dr. Soeharso No 43, RT 07/RW 02, Kel. Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Timur, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 400 ribu

Pesan di sini

2. Luminor Hotel, hotel di kawasan Alun-alun yang ramai

Hotel Murah Purwokerto - Luminor Hotel

Luminor Hotel merupakan hotel baru di Purwokerto yang lokasinya sangat strategis yakni tepat berada di samping Rita Supermall dan sangat dekat Alun-alun. Untuk menuju hotel ini kamu hanya butuh waktu 5 menit saja dari Stasiun Purwokerto.

Keunggulan hotel ini memiliki view Menara Teratai yang menjadi ikon baru kota Purwokerto. Untuk fasilitasnya terdapat gym, restoran, dan kolam renang rooftop yang menghadap pemandangan indahnya kota 360 derajat.

Alamat: Jalan Jenderal Sudirman No. 324, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 600 ribu

Pesan di sini

3. Java Heritage, hotel bintang 4 di pusat kota

Hotel Murah Purwokerto - Java Heritage

Java Heritage merupakan salah satu hotel paling populer di kota Purwokerto. Hotel bintang 4 ini telah sering dikunjungi oleh para pejabat dan artis yang datang ke kota asal Mendoan. Bukan tanpa alasan, fasilitas yang lengkap serta lokasi yang sangat strategis hanya 10 menit dari Alun-alun dan stasiun menjadi kelebihan hotel ini.

Hotel ini memiliki tipe ruangan bangunan bertingkat dan bangunan terpisah yang berada di tepi kolam renang. Di bagian rooftopnya terdapat mini bar dan kafe dengan pertunjukan live music yang asik untuk menghabiskan malam.

Alamat: Jalan Doktor Angka no.71, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 700 ribu

Pesan di sini

4. Aston Purwokerto, hotel ternama yang nyaman

Hotel Murah Purwokerto - Aston Purwokerto

Hotel yang satu ini pasti sudah sering kamu dengar. Hotel Aston memiliki banyak cabang di berbagai kota, tak terkecuali Purwokerto. Hotel Aston Purwokerto berada di pusat kota tepatnya di perempatan jalan besar yang sangat mudah dijumpai dan hanya 15 menit dari Alun-alun serta stasiun.

Untuk fasilitasnya lengkap terdapat kolam renang di rooftop, gym, hingga ruang santai dengan grand piano di tengahnya. Tak hanya pilihan berbagai kamar dengan layanan sarapan juga tersedia dan ramah dompet.

Alamat: Jalan Overste Isdiman No.33, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 600 ribu

Pesan di sini

5. Meotel Purwokerto by Dafam, hotel dengan konsep retro

Hotel Murah Purwokerto - Meotel Purwokerto by Dafam

Lokasi strategis tak selamanya mahal. Seperti hotel Meotel ini yang berada dekat dari GOR Satria Purwokerto namun harganya murah dan ramah untuk kantong backpacker. Interior hotel ini juga cukup unik menggunakan konsep retro dengan dominasi warna merah, hijau, kuning, dan biru yang menarik perhatian. Bahkan meja barnya memiliki desain ala mobil yang terbelah menjadi dua.

Alamat: Jalan DR. Soeparno No.57, Grendeng, Purwokerto Timur, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 300 ribu

Pesan di sini

6. Hotel Wisata Niaga Campus, hotel di sekitar kampus UNSEOD

Hotel Murah Purwokerto - Hotel Wisata Niaga Campus

Sesuai namanya hotel ini berada di kawasan kampus UNSOED yang strategis dan ramai. Di sekitar hotel ada banyak kafe, kuliner kaki lima, restoran, tempat laundry, dan lainnya yang membuatmu semakin betah. Hotel ini juga tergolong murah mulai dari Rp 200 ribuan aja dan punya fasilitas lengkap yang nyaman untuk tempat melepas lelah setelah seharian keliling kota Purwokerto.

Alamat: Jalan DR. H.R Bunyamin No 637 C, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 200 ribu

Pesan di sini

7. Verde Hotel yang memadukan konsep modern dan tradisional

Hotel Murah Purwokerto - Verde Hotel

Verde Hotel merupakan hotel baru yang banyak dipilih para tamu karena harganya yang murah dan lokasi yang strategis hanya 15 menit dari stasiun. Uniknya hotel ini memadukan konsep modern dan tradisional yang terlihat dari cat tembok hingga perabot hotel. Berbagai spot instagramable juga bisa kamu nikmati untuk berfoto.

Alamat: Jl. KH. Safi 1, Kebondalem, Purwokerto Timur, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 200 ribu

Pesan di sini

8. Hotel Besar, hotel legend yang populer

Hotel Murah Purwokerto - Hotel Besar

Bagi warga Purwokerto pasti sudah tidak asing dengan hotel yang satu ini. Hotel Besar yang ikonik telah berdiri sejak lama dengan bangunan khasnya. Namun kini seiring perkembangan zaman, hotel ini telah melakukan renovasi dengan membangunan bagian baru dengan konsep modern sehingga tidak menghilangkan ciri khasnya.

Alamat: Jl. Jend. Sudirman No.732, Kauman Lama, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 200 ribu

Pesan di sini

9. Hayden Inn, hotel di pusat kuliner malam

Hotel Murah Purwokerto - Hayde Inn

Hotel murah lainnya yang berada di kawasan GOR Satria Purwokerto adalah hotel Hayden Inn. Hanya dengan mulai dari Rp 200 ribuan, kamu sudah bisa beristirahat dengan nyaman di hotel yang memiliki fasilitas gym hingga kafe. Kamu juga dapat dengan mudah menemukan kuliner kaki lima dan restoran ternama di sekitar hotel yang bisa dituju hanya dengan berjalan kaki.

Alamat: Jl. Gelora Indah I Gang Baseball/Gang ll Purwokerto Lor , Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 200 ribu

Pesan di sini

10. COR Hotel yang berada di jantung kota

Hotel Murah Purwokerto - COR Hotel

Cor Hotel merupakan hotel murah lainnya di Purwokerto yang layak untuk kamu pertimbangkan. Hotel ini berada di jantung kota di kawasan pusat bisnis yang tentunya sangat strategis. Meski budget friendly namun hotel ini memiliki bangunan yang apik dan suasana nyaman sehingga menjadi favorit para pengunjung ketika berada di Purwokerto.

Alamat: Jalan Jend Sudirman No 508 - 511, Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah
Harga: 
Mulai dari Rp 300 ribu

Pesan di sini

Baca juga: 15 Destinasi Wisata Di Banyumas Yang Tidak Kalah Keren Dari Jogja Dan Semarang

Kota Purwokerto terbukti tempat liburan yang sempurna dan ramah dompet untuk wisatawan. Hotel-hotel di atas menjadi alasan mengapa Purwokerto selalu ramai dikunjungi untuk liburan hemat bahkan murah. Jadi, segera rencanakan liburan ke kota asal mendoan ini!


All image credit: Traveloka

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Wira Dhini

Seseorang yang memiliki banyak mimpi. Hal yang selalu dilakukan adalah mencari tiket pesawat murah, backpacker ke tempat baru, menonton konser dan menonton drama Korea.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru