Menambah wawasan sambil berlibur di Paris, kenapa tidak?
Memanggil semua traveler Indonesia: Hong Kong sudah bisa kembali dikunjungi! Sebagai bagian dari upaya untuk mengajak traveler ke Hong Kong, maskapai Cathay Pacific memberikan 11,510 tiket gratis pulang pergi dari Indonesia ke Hong Kong, yang disponsori oleh Bandara Internasional Hong Kong dalam kampanye Penawaran Tiket “World of Winners”.
Tepat sekali – ada kesempatan bagus kamu akan mengunjungi Pearl of the Orient musim panas ini, berkat Cathay Pacific dan Hong Kong International Airport.
Dengan Hong Kong akhirnya dibuka kembali untuk wisata pasca-pandemi, menjadi momen yang tepat untuk muli merencanakan kunjungan ke destinasi wisata Asia Timur ini. Dan giveaway tiket gratis ini menjadi salah satu kesempatan untuk bisa menghemat pengeluaran saat kamu juga merencanakan perjalanan ke destinasi lain di bucket-listmu. Siap untuk berangkat?
Hong Kong di 2023? Bisa, dong! Kunjungi Cathay Pacific untuk mendapatkan kesempatan mendapatkan tiket gratis pulang pergi dari Indonesia ke Hong Kong mulai 15 Maret 2023 hingga semua tiket telah dihadiahkan. Pemenang harus menggunakan kode penukaran tiket dalam waktu (1) satu bulan sejak menerima email Redemption Code. Tiket memiliki masa berlaku hingga (9) sembilan bulan sejak Email Redemption Code. Periode Blackout berlaku. Menangkan Tiket Pergi Pulang Ke Hong Kong Tidak termasuk pajak dan biaya lainnya. |
Pertama, dibutuhkan akun anggota Cathay untuk bisa ikut kampanye World of Winners. Belum menjadi anggota? Kami menyarankan untuk membuat akun terlebih dahulu sebelum tanggal kontes. Bergabunglah di sini. Pendaftarannya cepat, mudah dan gratis. Pastikan kamu mengisi semua kolom informasi yang dibutuhkan.
Jangan khawatir, kuisnya sangat mudah! Yang perlu kamu lakukan hanyalah menjawab tiga pertanyaan dengan tepat, dan kamu sudah dijalur yang tepat memenangi tiket gratis pulang pergi ke Hong Kong.
And that’s it! Tiket pulang pergi ke Hong Kong akan diberikan kepada 11,510 partisipan pertama yang telah menjawab tiga pertanyaan dengan tepat. Mudah, bukan?
Dapatkan Tiket Ke Hong Kong Via Cathay Pacific
Jadi, setelah itu apa lagi? Tidak perlu melakukan apa-apa lagi selain mengosongkan jadwal di kalender kamu, mulai mengepak barang dan mempersiapkan itinerary perjalanan!
Bahkan ketika kamu sudah pernah melakukan perjalanan ke Hong Kong sebelumnya, destinasi favorit wisatawan ini selalu menawarkan sesuatu yang baru di setiap periode. Ingin sedikit inspirasi? Ini rangkuman sejumlah atraksi wisata baru di Hong Kong dan destinasi keren yang bisa dikunjungi ketika kamu memenangi salah satu tiketnya (Mari berharap untuk yang terbaik!)
Didesain ulang oleh James Corner dan kembali dibuka pada 2019, kamu mungkin akan merindukan melihat pemandangan Avenue of Stars di masa lalu, yang kini sudah diperbarui dan dinaikkan levelnya. Well, jangan melewatkannya sekarang! Selain menjadi tempat di mana kamu bisa menemukan cetakan tangan dan patung selebritis terkenal Hong Kong, jalanan paling populer di Tsim Sha Tsui, memungkinkan wisatawan menikmati pemandangan mengagumkan Victoria Harbour.
Perhatian buat para pecinta seni: M+ Museum yang spektakuler, didesain oleh Herzog & de Meuron, tak boleh kamu lewatkan. Berada di West Kowloon Cultural District, museum ini sudah kembali menerima kunjungan pada November 2021. Museum ini dipuji sebagai museum budaya visual kontemporer global pertama Asia, dengan 33 galeri yang memamerkan hasil karya desain dan arsitektur modern, gambar bergerak dan seni visual.
Sudah pernah ke Disneyland Hong Kong? Untungnya, Disneyland Hong Kong bukan satu-satunya taman ria di sana. Bahkan ada sejumlah wahana bermain baru untuk wisatawan yang sudah beberapa kali datang ke Hong Kong.
Pada September 2021, Ocean Park Water World diresmikan sebagai salah satu wahana wisata air pertama di Asia yang buka di segala kondisi cuaca dan buka sepanjang tahun. Jika kamu tidak suka main air, Monopoly Dreams di The Peak menawarkan pengalaman mengesankan, terinspirasi dari permainan papan terkenal. Sementara itu, Legoland Discovery Centre mengajak fans Lego dari seluruh dunia untuk menjelajah dan bermain di tempat mereka yang penuh warna.
Dikenal sebagai bagian dari Frontier Closed Area pada 1951, Sha Tau Kok mulai menyambut pengunjung yang bukan warga lokal daerah tersebut pada Juni 2022. Wisatawan yang penasaran bisa mengintip kota yang dulunya tertutup! Ketika berada di sini, kunjungi destinasi wisata alam seperti pulau kecil Ap Chau, yang terkenal karena formasi bebatuan yang mencuri perhatian dan Kat O, yang populer karena pemandangan kerennya dari puncak bukit.
Baca juga: Panduan 48 Jam Berbelanja dan Wisata Kuliner di Hong Kong
Simpan tanggalnya: The “World of Winners” Ticket Offers campaign dibuka mulai 15 Maret 2023 hingga semua tiket dibagikan. Ingat, 11,510 partisipan pertama dengan tiga jawaban yang tepat akan memenangi tiket pesawat tersebut, jadi jangan menunggu terlalu lama sebelum mencoba peruntungan kamu! Bila kamu pemenangnya, pastikan untuk menggunakan kode penukaran tiket dalam waktu (1) satu bulan sejak penerima Redemption Code Email. Tiket memiliki masa berlaku hingga (9) bulan dari tanggal penarikan Redemption Code Email. Periode blackout berlaku. Terbang ke Hong Kong pada 2023 Belum termasuk pajak dan biaya lainnya. |
Dipersembahkan oleh Cathay Pacific.
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Menambah wawasan sambil berlibur di Paris, kenapa tidak?
Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Wisata kuliner di Malioboro, mengapa tidak? Kamu akan terkejut dengan variatifnya jenis makanan yang ada di jalanan paling ikonik di Jogja ini. Coba yuk!
Mengunjungi desa adat di Indonesia bisa jadi aktivitas wisata unik yang menyenangkan lho. Ini dia daftar 14 desa adat yang bisa kamu jadikan referensi.
17 pantai cantik di Malaysia ini pastinya akan menjadikan liburan impianmu kenyataan! Kamu mau ke yang mana?
Universal Studio Jepang Hadirkan Atraksi Terbaru Donkey Kong Mulai Desember 2024
Sensasi meleleh, renyah, gurih yang membuat orang tergila-gila
Perpaduan interior keren dan kue cantik!
PIK 2 di Tangerang, destinasi hiburan serba ada dan anti mati gaya
Indahnya perpaduan kota modern dan tradisional.