Venice Kembali Tunda Pemberlakuan Pajak Turis Hingga 2022

Masih ingat rencana pemerintah kota Venice, Italia untuk memberlakukan pajak turis? Well, rencana tersebut akan tetap dijalankan oleh pemerintah Venice, tapi akan ditunda masa pemberlakuannya hingga 1 Januari 2022.

Penundaan tersebut bukan kali pertama dilakukan pemerintah Venice setelah sempat mengungkapkan rencana tersebut dua tahun lalu. Hanya saja, ditundanya penerapan kebijakan pajak turis untuk wisatawan yang mengunjungi Venice kali ini tidak bisa dilepaskan dari kondisi pandemi Covid-19, yang menghantam Italia dengan sangat keras.

“Melihat situasi yang ada sekarang ini, terkait dengan pandemi Covid-19, kami memutuskan untuk membuat langkah besar membantu kembalinya turis,” ujar Michele Zuin, penasihat kota untuk permasalahan keuangan.

Adapun pajak turis nantinya akan dibebankan, tidak hanya kepada wisatawan yang datang dan bermalam di Venice, tapi juga kepada turis yang datang ke Venice hanya untuk menikmati hari dan destinasi wisata di sana, sebelum kembali pulang dengan menggunakan kapal feri.

Rencananya, pajak turis yang dibebankan kepada wisatawan ini akan bisa membantu menutup biaya perawatan kota untuk tetap bersih dan aman.

Tapi Venice menjadi sangat sepi ketika Covid-19 ‘menyerang’ sejak awal tahun. Kebijakan lockdown di Italia juga membatasi datangnya wisatawan ke Negeri Pizza ini, termasuk Venice.

Baca juga: Wisata Ke Venezia, Turis Bakal Dikenai Tiket Masuk

Sabar dulu untuk liburan ke luar negeri, ya!

Bergabunglah dengan keluarga besar Tripzilla Indonesia di Facebook, Twitter dan Instagram untuk mendapatkan inspirasi liburan dan informasi terbaru mengenai sektor wisata di Indonesia dan negara lainnya. Ayo bergabung!

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Muhammad Yanuar

Muhammad Yanuar, penyuka jalan-jalan ke tempat yang baru dan bertemu banyak orang. Membaca, menulis dan berolahraga juga menjadi hobi penggemar wisata kuliner ini.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru