Per 11 Juli 2019, Tiket Pesawat Murah Mulai Dijual

Kabar gembira buat yang ingin bepergian dengan pesawat. Mulai 11 Juli 2019, maskapai Low Cost Carrier (LCC) akan mulai menjual tiket pesawat murah.

Kepastian ini diumumkan Sekretaris Kemenko Perekonomian, Susiwijono, dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (8/7), usai menggelar rapat koordinasi dan rapat teknis. Kesepakatan antara pemerintah dan maskapai menyebutkan pihak maskapai LCC akan menyediakan tiket pesawat murah setiap Selasa, Kamis dan Sabtu, pada pukul 10.00 hingga 14.00 waktu setempat, dengan alokasi 30 persen dari total kapasitas pesawat, dengan penurunan tarif 50 persen dari batas atas.

“Kita akan berikan penurunan tarif 50 persen dari batas atas LCC untuk alokasi seat sejumlah 30 persen dari total kapasitas pesawat,” terangnya.

“Total kursinya 3,348 seat, tapi tergantung kondisi pesawat. Nanti fleksibel mengikuti flight penerbangannya. Kita akan mulai efektif pemberlakuan sejak Kamis, 11 Juli 2019,” tambah Susi.

Image credit: Ersa Danu

Maskapai Citilink dari Garuda Group diminta menyiapkan 62 penerbangan murah setiap Selasa, Kamis dan Sabtu. Sementara Lion Air Group akan menyiapkan 146 penerbangan per hari dengan total 8,278 seat. Sedangkan mengenai rute penerbangan yang mana saja yang mendapatkan jatah alokasi tiket pesawat murah ini akan dijelaskan lebih lanjut pada Kamis nanti.

Kebijakan pembagian tiket pesawat murah ini hanya berlaku untuk penerbangan LCC rute domestik dengan jenis pesawat jet. Dengan demikian, untuk rute penerbangan domestik yang menggunakan pesawat propeler tidak berlaku.

Pemerintah, mulai dari Dirjen Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan dan Kementerian BUMN bersama Kemenko Perekonomian akan melakukan monitoring dan pengawasan kebijakan ini secara periodik untuk memastikan semuanya berjalan dengan baik.

Image credit: @aditonta.aviation

Sebelumnya pemerintah sudah melakukan segala daya dan upaya untuk menurunkan harga tiket pesawat, yang sejak awal tahun 2019 mengalami kenaikan yang signifikan. Kenaikan harga tiket pesawat ini terbukti ikut memengaruhi tingkat hunian hotel dan jumlah kunjungan wisatawan dalam negeri. Beberapa pelaku wisata juga sudah mengungkapkan keluhannya akan kenaikan harga tiket pesawat ini, termasuk wisatawan domestik yang terbiasa bepergian menggunakan moda transportasi udara ini.

Baca juga: Tips Packing Untuk Menghindari Kelebihan Bagasi Pesawat

Nah, kamu siap berburu tiket pesawat murah mulai Kamis nanti?

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Muhammad Yanuar

Muhammad Yanuar, penyuka jalan-jalan ke tempat yang baru dan bertemu banyak orang. Membaca, menulis dan berolahraga juga menjadi hobi penggemar wisata kuliner ini.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru