Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Artikel mengenai tempat wisata di Selandia Baru ini diterjemahkan dari versi bahasa Inggris ini. Read here for the English version.
Tahukah kamu kalau memasukkan tempat-tempat wisata terbaik di Selandia Baru ke dalam satu rencana perjalanan adalah pekerjaan yang hampir mustahil? Pemandangan alam menakjubkannya terbentang dari Pulau Utara ke Selatan, mulai dari pegunungannya yang megah ke danau-danaunya yang tenang, dan di antaranya tersebar keajaiban-keajaiban dunia menawan seperti gletser-gletser dan gua-gua cacing cahaya. Tidak melupakan juga beraneka ragam aktivitas petualangan Selandia Baru yang sangat terkenal di dunia, seperti terjun lenting dan naik mobil luge!
Selandia Baru adalah rumah bagi banyak sekali danau-danau yang mengagumkan, tapi Danau Tekapo lebih menonjol dibanding yang lainnya karena dua alasan berikut ini. Yang pertama, di dekat pinggir danaunya dan dilatarbelakangi Pegunungan Alpen Selatan, terdapat Church of the Good Shepherd. Dibangun tahun 1935 sebagai monumen untuk memperingati para penjelajah daerah Mackenzie, gereja ini juga tempat ribuan pasangan menyebutkan janji pernikahan mereka. Yang kedua, Danau Tekapo adalah salah satu lokasi yang paling ideal di dunia untuk mengamati bintang. Di bawah langit yang bebas dari polusi, kamu akan bisa melihat langit yang terselimutkan bintang dan menghabiskan malammu mencari-cari berbagai konstelasi bintang. Ikuti juga tur observatorium dimana kamu bisa mempelajari keajaiban dunia astronomi dan menjelajahi luasnya angkasa luar dari balik lensa teleskop.
Milford Sound adalah salah satu atraksi alam paling spektakuler di Taman Nasional Fiordland. Ada banyak cara untuk menikmati kawasan yang indah ini, mulai dari dalam perahu kayak sampai ke pesawat terbang, tapi yang paling terkenalnya adalah melalui kapal cruise. Siap-siaplah terpana ketika kamu melihat tebing-tebing tinggi yang curam, puncak gunung-gunung yang menyentuh langit, serta air-air terjun; dan di sini kamu tidak perlu khawatir kalau hujan karena Milford Sound hanya akan menjadi semakin indah dengan pelangi-pelangi yang akan bermunculan di seluruh tempat ini.
Tahukah kamu kalau orang yang menjadikan terjun lenting sangat terkenal adalah seseorang dari Selandia Baru bernama A.J. Hackett? Ya, aktivitias petualangan ini adalah salah satu aktivitas yang wajib dilakukan di Selandia Baru. Ada banyak sekali tempat di Selandia Baru untuk terjun lenting, dan salah satunya adalah di Sungai Kawarau. Kawarau Bridge Bungy di Queenstown menyediakan fasilitas terjun lenting setinggi 43 m lho! Bahkan kamu juga bisa memilih untuk “menyentuh” air sungai di bawah jembatan tersebut, atau terjun ke bawah bersama salah satu temanmu yang lain!
Arrowtown yang terletak 20 menit dari Queenstown adalah kota bersejarah di sepanjang Sungai Arrow. Di sini ada kawasan pertambangan-pertambangan emas yang bisa kamu jelajahi, yang mulai bermunculan pada tahun 1860-an karena gold rush atau perburuan emas di Otago. Nah, kalau kamu mau mencari makanan di Jalan Buckingham ada berbagai kafe dan toko roti yang lezat. Kalau kamu ingin belajar lebih banyak tentang sejarahnya, kamu bisa mengunjungi Museum Lakes District untuk mendapatkan tur mengenai kehidupan awal Suku Maori, serta kehidupan di Australia setelah datangnya para pemukim Eropa dan penambang emas.
Selain itu, jangan lewatkan pondok-pondok tua orang Tiongkok yang telah direstorasi yang ada di dekat sungainya! Waktu yang paling baik untuk mengunjungi Arrowtown adalah pada musim gugur, waktu semua tumbuhan-tumbuhan di sini berubah menjadi lautan berwarna oranye yang sangat memukau.
Air terjun di Lembah Haast di Taman Nasional Mount Aspiring ini sangatlah terkenal, dan sebagian dari popularitasnya datang dari kemudahan mengakses tempat ini. Setelah hanya 1 jam perjalanan dari Wanaka, dari tempat parkir mobilnya kamu hanya perlu berjalan 10 menit untuk mencapai air terjun setinggi 28 m tersebut. Kalau kamu mau foto-foto, dari viewing platform di dekat sana kamu bisa melihat keindahan arus air terjunnya yang kuat jatuh bebas ke Sungai Haast yang jernih.
Tempat wisata yang sangat berbeda dari tempat-tempat lainnya, Franz Josef Glacier dijamin pasti akan memukau kamu dengan bentangan glasialnya yang amat luas, bermulai dari Pegunungan Alpen Selatan yang kemudian perlahan meresap ke dalam hutan hujan di bawahnya. Hati-hati pingsan kalau kamu melihat celah-celah es, gua, dan sungai yang biru seluruhnya yang amat luar biasa menawan! Yang asiknya, ada beberapa cara untuk menjelajahi Franz Josef Glacier: Kamu bisa mendaki melalui jalur-jalur pendakian yang tersedia, memanjat esnya, atau naik helikopter langsung menuju gletsernya!
Sungai Makarora adalah sungai yang sangat terkenal akan kejernihan airnya. Saking jernihnya airnya yang berwarna toska tersebut, kamu bisa melihat dasar sungainya dari atas permukaan airnya lho! Destinasi yang menawan ini bisa kamu capai melalui Blue Pools Track dari State Highway 6 dekat Makarora. Nah, kalau kamu mau foto-foto, kamu bisa mendapatkan pemandangan Blue Pools secara menyeluruh dari viewing platform-nya, dengan jalan kaki 15 menit melewati hutan pohon Beech dan jembatan gantung yang tidak kalah menawannya. Di sini, kamu juga bisa bertemu dengan ikan trout coklat dan trout pelangi selama musim gugur dan musim dingin.
Bagi para penggemar naik kereta, kalian jangan sampai melewatkan perjalanan kereta TranzAlpine dari Greymouth ke Christchurch ya! Yang pasti perjalanan kereta ini bisa dibilang adalah suatu destinasi tersendiri, dimana selagi ia melewati Dataran Canterbury, Sungai Waimakariri, dan Pegunungan Alpen Selatan, kamu tidak akan berhenti disuguhkan pemandangan-pemandangan yang amat luar biasa. Perjalanan 4.5 jam ini hanya dilakukan sekali setiap harinya dan akan didampingi dengan pemandangan pegunungan, hutan-hutan yang lebat, ngarai-ngarai yang dalam, dan peternakan yang luas. Kalau mau, kamu juga bisa mendengar narasi audio yang tersedia di kursimu selagi kamu menyantap pemandangan indah di luar jendela keretamu.
Salah satu pengalaman paling ajaib yang bisa kamu dapatkan saat mengunjungi tempat wisata di Selandia Baru adalah naik perahu menelusuri Waitomo Glowworm Caves. Bayangkan saja dibimbing cahaya ribuan cacing-cacing mungil selama kamu menelusuri sistem gua yang sangat tua ini. Kamu akan berasa seperti bermimpi dikelilingi “bintang-bintang” di gua gelap tersebut, suatu pengalaman yang unik yang hanya bisa kamu temukan di Selandia Baru.
Jangan kaget kalau kamu pergi ke pusat geothermal dan pusat budaya Suku Maori di Te Puia, Rotorua. Tempat yang seakan-akan seperti dunia lain ini memiliki air mancur air panas, kolam-kolam lumpur, dan udara yang berbau sulfur. Di samping keajaiban alam yang bisa kamu temukan di Te Puia, kamu juga bisa melihat arsitektur tradisional Maori dan pertunjukkan-pertunjukkan budaya suku tersebut. Yang penting jangan sampai kamu lewatkan mengunjungi Geiser Pohutu yang sangat terkenal, dan cobalah membuat kerajinan pahatan dan jahitan Suku Maori dengan tanganmu sendiri.
Di Selandia Baru, hanya ada dua tempat untuk kamu mengendarai luge: Queenstown dan Rotorua. Nah, Skyline Rotorua adalah tempat asalnya luge, suatu aktivitas sangat seru yang sekarang sudah menyebar sampai ke Singapura, Korea Selatan, dan bahkan Kanada! Walaupun begitu, jalur luge di Rotorua tetap adalah yang paling panjang di dunia. Kamu juga bisa pilih dari tiga jalur dengan tingkat kesulitan yang berbeda-beda untuk perjalanan kendaraan setengah gokart setengah kereta luncur tersebut. Setelah menuruni bukit, menelusuri hutan, dan sampai di ujung jalur tersebut, kamu bisa naik lift kursi dengan luge-mu ke atas bukitnya… dan mulai perjalananmu dari awal lagi!
Mulailah petualangan Middle-earth kamu di Hobbiton! Ya, tempat ini adalah set film yang dipakai di trilogi The Lord of the Rings dan The Hobbit. Kapan lagi kamu bisa mengunjungi Shire – rumah para hobbit – dan lokasi-lokasi film lainnya seperti The Mill dan The Green Dragon Inn? Nikmati juga keindahan Kaimai Range yang dramatis selagi kamu berjalan di antara lubang-lubang hobbit yang unik ini.
Baca juga: Panduan Cara Membuat Visa Selandia Baru Untuk WNI
Apakah semangatmu untuk mengunjungi Selandia Baru sudah berkobar-kobar? Buruan pergi dan mengunjungi tempat wisata di Selandia Baru sekarang juga!
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Wisata kuliner di Malioboro, mengapa tidak? Kamu akan terkejut dengan variatifnya jenis makanan yang ada di jalanan paling ikonik di Jogja ini. Coba yuk!
Mengunjungi desa adat di Indonesia bisa jadi aktivitas wisata unik yang menyenangkan lho. Ini dia daftar 14 desa adat yang bisa kamu jadikan referensi.
17 pantai cantik di Malaysia ini pastinya akan menjadikan liburan impianmu kenyataan! Kamu mau ke yang mana?
Jika sedang mencari tempat wisata alam yang anti mainstream, kamu dapat berkunjung ke Pandeglang, kota yang membuat liburanmu berkesan.
Universal Studio Jepang Hadirkan Atraksi Terbaru Donkey Kong Mulai Desember 2024
Sensasi meleleh, renyah, gurih yang membuat orang tergila-gila
Perpaduan interior keren dan kue cantik!
PIK 2 di Tangerang, destinasi hiburan serba ada dan anti mati gaya
Indahnya perpaduan kota modern dan tradisional.