Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
PT Citilink Indonesia menyatakan akan mulai memberlakukan tarif bagasi Citilink untuk rute domestik per 8 Februari 2019. Kamu yang berencana bepergian menggunakan maskapai ini pun wajib tahu berapa besaran tarif yang ditetapkan.
Seperti diberitakan sebelumnya, Citilink mengikuti langkah Lion Air dan Wings Air dengan menghentikan layanan bagasi gratis untuk penumpangnya di setiap rute domestik. Khusus untuk maskapai Citilink, penumpang akan mulai diwajibkan membayar bagasinya per tanggal 8 Februari mendatang.
Diungkapkan Direktur Niaga Citilink Benny Rustanto, untuk tarif bagasi Citilink termurah dimulai dari 9,000 IDR per kilogram, khusus untuk penerbangan yang memerlukan waktu tempuh di bawah satu jam. Sementara untuk harga termahal mencapai 35,000 IDR per kilogram dan waktu tempuh yang sudah ditentukan.
Ditambahkan Benny, Citilink juga akan memberikan kemudahan dan potongan harga kepada penumpang dengan menjual empat paket bagasi, mulai dari 5 kilogram, 10 kg, 15 kg, dan 20 kg dengan harga yang lebih terjangkau. Pembelian salah satu dari empat paket tersebut, empat jam sebelum keberangkatan melalui situs resmi Citilink, akan mendapatkan potongan harga hingga 40 persen.
Untuk penumpang yang sudah berada di bandara bisa langsung membeli di counter check-in, atau customer service Citilink.
Khusus untuk penumpang Citilink Indonesia rute internasional, yang juga telah menjadi anggota Supergreen dan Garudamiles, atau penumpang yang membeli Green Seat, akan tetap mendapatkan fasilitas gratis bagasi sebesar 10 kilogram. Ada pun untuk anggota Citilink Citisport akan mendapatkan bagasi gratis hingga 20 kilogram untuk peralatan olah raga dan tambahan 10 kilogram secara gratis untuk bagasi tercatat. Untuk lebih jelasnya mengenai tarif bagasi Citilink bisa dicek di sini, ya!
Perlu dicatat juga, tarif bagasi ini mulai berlaku pada 8 Februari 2019 untuk setiap pembelian tiket sejak dan setelah tanggal tersebut. Sedangkan bagi penumpang yang membeli tiket sebelum tanggal 8 Februari, meski untuk keberangkatan setelah tanggal tersebut, masih mendapatkan fasilitas layanan bagasi gratis.
Baca juga: Asyik! Harga Tiket Pesawat Rute Domestik Diturunkan
Tahu apa yang harus dilakukan untuk mendapatkan tarif bagasi Citilink yang lebih hemat, kan?
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Jago membuat itinerary wisata? Jika iya, kamu bisa memenangi 140 juta rupiah bila bisa membuat itinerary wisata keliling dunia paling murah. Tertarik?
Sepertinya rugi untuk tidak memaksimalkan travel pass ini, ya!
Siap menjelajah wisata terbaru di Hong Kong?
Cara mendapatkannya sedikit berbeda dari biasanya. Cek selengkapnya di sini!
Menurut kamu, apakah review online bisa dipercaya?
Universal Studio Jepang Hadirkan Atraksi Terbaru Donkey Kong Mulai Desember 2024
Sensasi meleleh, renyah, gurih yang membuat orang tergila-gila
Perpaduan interior keren dan kue cantik!
PIK 2 di Tangerang, destinasi hiburan serba ada dan anti mati gaya
Indahnya perpaduan kota modern dan tradisional.