12 Makanan Di Jepang yang Lezat Tetapi Sering Terlupakan

Artikel ini diterjemahkan dari versi bahasa Inggris ini. Read the English version here.

Berbicara mengenai makanan Jepang seperti ramen, sushi, tempura, takoyaki, tonkatsu dan mungkin kari ala Jepang ataupun wagyu beef , kamu pasti langsung merasa lapar. Tapi jangan salah, masih terdapat banyak makanan Jepang lainnya yang wajib masuk dalam daftarmu lho.

Image Credits: k_t

Walaupun kumpulan 12 makanan di bawah ini tidak bisa mewakili semua makanan di Jepang yang harus kamu coba, kami berharap daftar di bawah ini bisa menambah pengalaman kuliner yang jauh lebih menggiurkan untuk liburanmu di Jepang. Pernah berpikir bahwa kamu tahu semua makanan ala Jepang? Waktunya untuk berpikir lagi.

1. Tsukemen つけ麺

Image Credit: CLF

Cara memakannya adalah untuk mencelupi beberapa untai mi ke dalam kaldu sebelum memakannya. Dengan begitu, kaldu kental tersebut pun akan menyelimuti mi, yang akan memberi rasa yang luar biasa enaknya. Kamu harus berbahagia jika kaldumu dilengkapi oleh irisan daging, telur rebut dan juga rumput laut yang renyah!

2. Abura soba 油そば

Image Credit: ClieistD

Secara pribadi, abura soba adalah jenis mi khas Jepang yang paling sering dilupakan; di Jepang sekalipun, nama menu ini cukup jarang ditemukan. Versi kering dari ramen ini mirip sering disamakan dengan bak chor mee yang berasal dari Singapura. Makanan tanpa kuah ini biasanya memiliki tiga pilihan kaldu yang berbeda: kecap asin, garam dan cabai. Kamu bisa menemukan abura soba di wilayah Takadanobaba dan Waseda.

3. Oyako-don 親子丼

Image Credit: Yuichi Sakuraba

Mengabaikan etimologi yang sedikit sadis dari nama makanan ini yang berarti “parent-child” rice bowl, oyako-don adalah kombinasi dari ayam (orang tua) dan juga telur (ya, anak dari ayam) yang sangat lezat.

Irisan bawang terkadang ditambahkan ke dalam telur setengah matang untuk menambah aroma yang enak. Rasa dari Oyako-don semakin lezat jika dimakan dengan shichimi tougarashi (bubuk cabai yang dibuat dengan tujuh rempah-rempah berbeda).

4. Ochazuke 茶漬け

Image Credit: Min

Ochazuke bisa saja terlihat sederhana, tetapi rasanya tidak boleh dipandang sebelah mata. Hal yang menarik dari makanan ini adalah nasinya yang disirami dengan teh hijau. Untuk menambah kenikmatan santapan ini, imbeboshi dan tsukemono (acar) juga turut menemani. Jangan lupa untuk menaburi furikake di atas Ochazuke untuk rasa yang lebih nikmat!

5. Omu-riceオムライス

Omu-rice
Image Credit: eunicefwc

Saya telah mencobanya, tetapi omelette yang sangat empuk ini tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Oleh karena itu, di atas adalah video dari omurice terbaik di Jepang.

6. Okonomiyakiお好み焼き

Image Credit: Rowena

Okonomiyaki adalah pancake Jepang yang sangat lezat. Adonannya terbuat dari tepung, air, telur dan juga irisan kubis, tetapi bahan-bahan tambahan seperti daging (biasanya potongan daging babi), seafood (seperti cumi-cumi ataupun udang), mentaiko(telur ikan yang dibumbu), mochi, atau keju juga ditambahkan untuk menambah kelezatannya.

Versi Hiroshima dari Okonomiyaki bahkan menambahkan mi yakisoba untuk tambahan karbohidrat. Sentuhan terakhir dari rumput laut dan juga saus spesialnya turut menambah kenikmatan dari Okonomiyaki. Hmm, sedap!

7. Monjayakiもんじゃ焼き

Image Credit: Hideya HAMANO

Monjayaki mempunyai bahan utama yang mirip dengan okonomiyaki, tetapi rasio dan cara olahan bahan yang berbeda membuat monjayaki memiliki tekstur yang sedikit kenyal dan berair.

Daripada memindahkan monjayaki ke piring terpisah, makanan ini biasa disantap lansgung dari teppan (hotplate) yang ada di hadapanmu, lengkap dengan mini spatulanya. Walaupun penampilannya tidak cantik, tapi jangan anggap remeh rasanya, kamu dijamin ketagihan!

8. Hayashi riceハヤシライス

Image Credit: マイコ 相澤

Hayashi rice memang memiliki rupa yang mirip dengan nasi kare ala Jepang biasa, tetapi Hayashi rice tidak menggunakan kare sebagai sausnya, melainkan saus tomat yang bercampur dengan anggur merah atau wine.

Potongan daging sapi, bawang dan jamur adalah bahan umum yang ada di dalam saus tersebut. Walaupun terdengar baru di telinga kita, popularitasnya di Jepang tidak kalah dengan kare Jepang biasa lho!

9. Motsunabe もつ鍋

Image Credit: Yasuhiro Chatani

Nabe secara umum, adalah salah satu makanan asli Jepang yang paling sering dilupakan. Kamu mungkin mengira hidangan ini mirip dengan steamboat biasa, tapi cobalah motsunabe. Semur yang dibuat dengan daging sapi ataupun babi (kebanyakan jeroan) ini menawarkan protein dan kolagen yang mantap!

10. Nikujaga 肉じゃが

Image Credit: Norio NAKAYAMA

Nikajuga adalah makanan rumah warga Jepang yang bisa kamu temukan di Izakaya (bar ala Jepang). Walaupun makanan ini sering dihidangkan dengan nasi dan sup miso di rumah, Nikajuga sering dijadikan makanan ringan yang disantap saat meminum alkohol di Izakaya. Kentang dan juga potongan daging disemur di dalam saus manis ala Jepang. Kadang-kadang kamu jug a bisa menemukan wortel dan bawang yang juga direbus untuk menambah kelezatan hidangan ini.

11. Taiyaki 鯛焼き

Image Credit: Jon Åslund

Mungkin kamu sudah pernah mendengar tentang snack ringan taiyaki dari manga ataupun anime-anime. Walaupun demikian, banyak turis yang melwatkan jajanan ini saat mengunjungi Jepang lho! Taiyaki yang dulunya diisi dengan kacang merah saja, sekarang memiliki banyak variasi isi seperti coklat, keju, dan banyak lagi.

12. Uni (bulu babi) sushi うに寿司

Image Credit: rc!

Lain kali saat kamu menikmati sushi, jangan hanya memesan salmon dan tuna ya, pesanlah menu lain yang mungkin akan mengejutkanmu dengan kelezatannya. Jika saya bisa merekomendasikan sushi lezat yang sering terlupakan, maka uni sushi adalah pilihan yang tepat.

Warna orange dari bulu babi dan juga rasa sausnya yang manis membawa kita bak kembali ke laut. Sangat membingungkan mengapa banyak turis yang melewatkan kelezatan dari sushi yang satu ini!

Baca juga: Menikmati Matahari Terbit di Gunung Fuji, Puncak Tertinggi di Jepang 

Sudah berhasilkah saya membuat indra perasamu ingin mencoba berbagai makanan di Jepang?

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Chevy Wijaya

Chevy is an individual who adores Nature Travels. His major destinations include mountains, waterfalls, calm lakes and beaches. He believes these places offer something really valuable and hard to discover in this modern world, tranquility.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru