11 Kaya Toast Populer di Singapura, Menikmati Sarapan Favorit Ala Warga Lokal

Pergi ke luar negeri tak lengkap tanpa wisata kuliner mencicipi berbagai makanan dan minuman yang mungkin belum pernah kita coba. Saat liburan di Singapura ada banyak kuliner lezat dan populer yang wajib dicoba wisatawan. Mungkin nasi ayam hainan, chili crab, hingga ice kachang sudah sering kamu dengar. Namun pernah kah kamu mendengar kuliner kaya toast Singapura?

Baca juga: 10 Kopitiam Populer Singapura, Serba Nikmat dan Terjangkau

Kaya toast merupakan roti lapis yang dipanggang atau dibakar dengan arang dengan isian mentega dan selai kaya yang melimpah. Selai kaya memiliki rasa manis karena terbuat dari kelapa, santan, dan telur. Kaya toast juga menjadi menu sarapan favorit warga lokal yang biasa disantap dengan telur rebus setengah matang dan secangkir kopi atau teh tarik.

Untuk mencicipi kenikmatan kaya toast, kamu dapat dengan mudah menemukannya di berbagai kedai sederhana yang ramah dompet. Mulai dari kedai legendaris hingga kedai modern, berikut rekomendasi tempat favorit untuk menikmati kaya toast di Singapura.

1. Ya Kun Kaya Toast, kedai kaya toast pertama di Singapura

Kaya Toast Singapura - Ya Kun Kaya Toast

Image credit: @yakunkayatoastsg

Ya Kun Kaya Toast merupakan kedai kaya toast pertama di Singapura yang telah hadir sejak tahun 1926. Kedai ini menyajikan kaya toast klasik yang sangat khas. Roti yang digunakan merupakan homemade sehingga teksturnya yang lembut.

Untuk menghasilkan kualitas cita rasa terbaik roti dipanggang di atas arang lalu diisi mentega dingin dan selai kaya yang melimpah. Untuk menikmatinya kamu bisa memesan kopi panas atau teh tarik sebagai teman kaya toast. Karena namanya yang legendaris dan populer, kedai ini telah sukses membuka banyak cabang di seluruh negeri Singapura.

Alamat: Banyak tempat di Singapura

2. Toast Box, kedai dengan perpaduan tradisional dan modern

Kaya Toast Singapura - Toast Box

Image credit: @toastboxsg

Kemanapun kamu pergi, kamu dapat dengan mudah mencari kedai Toast Box terdekat di berbagai penjuru Singapura. Kedai di Toast Box memadukan antara tradisional dan sentuhan modern yang nyaman untuk duduk menikmati hidangan favorit warga lokal. Menggunakan selai kaya homemade yang lembut dan tidak terlalu manis membuat cita rasa yang nikmat ketika kamu menyantapnya. Jika kaya toast tidak membuatmu kenyang, maka pesanlah menu lainnya seperti laksa, kari ayam, hingga roti panggang.

Alamat: Banyak tempat di Singapura

3. Chin Mee Chin Confectionery yang penuh nostalgia

Kaya Toast Singapura - Chin Mee Chin Confectionery

Image credit: @chinmeechin.sg

Kedai sederhana berwarna biru dengan tulisan berwarna merah ini akan menarik perhatianmu untuk datang ke Chin Mee Chin Confectionery. Suasana tradisionalnya juga begitu terasa dari meja, kursi, hingga interior kedai ini. Kamu seolah-olah diajak bernostalgia sambil menikmati kaya toast yang dipanggang dengan sempurna dan selai kaya yang menghadirkan cita rasa yang lebih kaya. Tidak heran jika kedai ini selalu ramai dikunjungi oleh warga lokal.

Alamat: 204 E Coast Rd, Singapura
Jam buka:
Setiap hari, 08.00-16.00

4. Heap Seng Long, kenikmatan dalam kesederhanaan

Kaya Toast Singapura - Heap Seng Long

Image credit: @heapsengleong

Merek kaya toast legendaris lainnya yang menarik untuk kamu coba di Singapura adalah Heap Seng Long. Roti di sini dipanggang menggunakan arang sehingga menghasilkan cita rasa yang khas. Selain kaya toast, kedai ini juga memiliki pilihan menu lainnya seperti laksa, otah, cupcake, dan masih banyak lagi. Jam buka yang hingga sore membuatmu bisa menikmatinya tidak hanya saat jam sarapan tapi juga saat jam makan siang.

Alamat: 10 N Bridge Rd, #01-5109, Singapura
Jam buka:
Setiap hari, 05.00-15.00

5. Killiney Kopitiam, tempat sarapan yang legendaris

Kaya Toast Singapura - Killiney Kopitiam

Image credit: @killineysg

Berdiri sejak tahun 1919, Killiney Kopitiam telah membuktikan keeksisennya hingga saat ini tetap bisa bersaing dengan kedai kopitiam lainnya. Perpaduan tekstur roti yang lembut namun renyah setelah dipanggang membuat kaya toast di sini wajib kamu cicipi. Tak hanya itu, rasa manis dari selai kaya yang bercampur dengan mentega dan telur setengah matang membuat kaya toast begitu nikmat hingga menjadi menu sarapan andalan warga lokal.

Alamat: Banyak tempat di Singapura

6. Tong Ah Eating House, menikmati kaya toast sepanjang hari

Kaya Toast Singapura - Tong Ah Eating House

Image credit: @tongaheatinghouse

Selanjutnya ada Tong Ah Eating House yang bisa kamu kunjungi tak hanya di pagi hari saja melainkan saat siang hingga malam hari. Sepanjang hari kamu dapat menikmati kelezatan kaya toast sehingga tak perlu takut kehabisan atau tutup karena kedai ini memiliki jam operasional yang lebih panjang.

Menariknya kaya toast di sini bisa kamu pilih sesuai tingkat kerenyahannya. Selain itu menu menarik lainnya juga akan membuatmu penasaran seperti kam heong chicken, nasi lemak, hong teng cai soup, hingga aneka minuman baik dingin maupun panas.

Alamat: 35 Keong Saik Rd., Singapura
Jam buka:
Setiap hari, 07.00-22.00

7. Good Morning Nanyang Cafe yang asik untuk nongkrong santai

Kaya Toast Singapura - Good Morning Nanyang Cafe

Image credit: @GoodMorningNanyangCafe

Jika kamu ingin merasakan sensasi makan kaya toast dengan tempat yang modern maka mampirlah ke Good Morning Nanyang Cafe. Buka dari pagi hingga malam hari, kafe ini tempat yang tepat untuk menikmati kaya toast kapanpun kamu inginkan. Selain kaya toas klasik, mereka juga memiliki berbagai pilihan menu menarik seperti chicken stew, thick toast, curry chicken, fu chok dessert, hingga ciabatta dengan berbagai varian rasa.

Alamat: 14 Scotts Rd, #02-23 Far East Plaza, Singapura
Jam buka:
Setiap hari, 08.00-20.00

8. YY Kafei Dian, kedai di bangunan bersejarah yang penuh nostalgia

Kaya Toast Singapura - YY Kafei Dian

Image credit: @yykafeidian

Berada di bangunan bersejarah, kedai YY Kafei Dian dikenal dengan interior klasiknya yang bikin pengunjung nostalgia kembali ke masa lampau. Setiap harinya kedai ini ramai dikunjungi oleh warga lokal dan wisatawan asing. Kenikmatan utama yang mereka tawarkan adalah kaya toast dan berbagai jajanan lokal hingga menu berat yang menggugah selera. Dijamin kamu ingin mencicipi berbagai pilihan menunya yang beragam.

Alamat: 37 Beach Rd, #01-01, Singapura
Jam buka:
07.30-19.00 (Senin-Jumat), 18.00-19.00 (Sabtu-Minggu)

9. Fun Toast yang mudah ditemukan di Singapura

Kaya Toast Singapura - Fun Toast

Image credit: @funtoastsg

Sebelumnya dikenal dengan nama Kheng Nam Hong, kedai Fun Toast mudah kamu temukan di banyak area di Singapura. Dengan interior yang modern dan pencahayaan yang terang membuat kedai ini asik untuk menikmati waktu bersantai sambil menyantap kaya toast dan secangkir kopi. Tak lupa telur setengah matang juga menarik untuk dicoba untuk para pecinta kuliner.

Alamat: Banyak tempat di Singapura

10. Keng Wah Sung yang jual selai kaya untuk oleh-oleh

Jangan tinggalkan Singapura tanpa menikmati kaya toast hangat dari Keng Wah Sung. Kaya toast mereka sudah populer dengan roti yang lembut dengan oleh selai kaya melimpah. Tak lupa secangkir kopi panas akan menjadi teman kaya toastmu. Jika kamu jatuh cinta kelezatan selai kaya maka jangan lupa untuk membelinya karena kedai ini juga menjual selai kaya dalam bentuk botolan yang pas untuk dibawa pulang dan dijadikan oleh-oleh.

Alamat: 783 Geylang Rd, Singapura
Jam buka:
Senin sampai Sabtu, 05.30-23.00

11. Ah Seng (Hai Nam) Coffee yang berada di Amoy Street Food Centre

Ah Seng (Hai Nam) Coffee dikenal dengan selai kaya buatan sendiri yang punya aroma pandan yang kuat dan tingkat rasa manis yang pas di mulut. Kelezatan selai kaya tersebut mampu meningkatkan cita rasa dari roti yang dipanggang di atas arang. Lokasinya juga mudah kamu temukan yakni di Amoy Street Food Centre, sebuah food centre yang jadi andalan para warga lokal untuk menikmati berbagai hidangan lezat, murah, dan mengenyangkan.

Alamat: Amoy Street Food Centre, 7 Maxwell Rd, #02-95, Singapura
Jam buka:
Sabtu sampai Rabu, 05.30-15.00

Baca juga: 17 Fishball Noodle Singapore Lezat, Ada Yang Halal dan Wajib Kamu Cicipi di Singapura

Itulah rekomendasi kaya toast yang pas disantap saat sarapan dan sebelum memulai aktivitas di Singapura. Kuliner lokal ini telah menjadi andalan warga Singapura karena nikmat, mengenyangkan, dan ramah dompet. Tentu saja ini harus masuk dalam petualangan kulinermu di Negeri Singa.

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Wira Dhini

Seseorang yang memiliki banyak mimpi. Hal yang selalu dilakukan adalah mencari tiket pesawat murah, buat itinerary liburan, dan backpacker ke tempat baru.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru