Menambah wawasan sambil berlibur di Paris, kenapa tidak?
Beach City International Stadium (BCIS) kini telah menjadi salah satu tempat yang seringkali dijadikan venue konser internasional. Beberapa penyanyi internasional ternama seperti Bring Me The Horizon (BMTH), boygroup K-Pop The Boyz dan Stray Kids pernah menggelar konser di BCIS.
Baca juga: 10 Airbnb di Ancol dan Sekitarnya untuk Staycation Seru Akhir Pekan
BCIS akan kembali digunakan sebagai venue konser LANY dan Super Junior di tahun ini. Bagi kamu yang akan menghadiri konser tersebut, memilih hotal atau penginapan yang dekat dengan Beach City International Stadium (BCIS) adalah langkah tepat untuk efisiensi waktu.
Dengan jarak yang dekat, tentu saja akan menghemat waktu dan tenaga ketika menonton konser. Apalagi konser biasa diadakan malam hari hingga tengah malam akan membuat akses transportasi semakin sulit menuju berbagai tempat sehingga memilih hotel dekat venue konser kini seringkali dilakukan.
Sebelum semakin kehabisan, berikut hotel dekat dengan Beach City International Stadium (BCIS) yang bisa kamu pesan segera mungkin. Ini dia daftarnya!
Image credit: @putriduyung.ancol
Resort hotel ini namanya sudah sangat populer sebagai salah satu penginapan paling instagramable di kawasan Ancol. Uniknya mereka memiliki banyak bangunan dengan beragam bentuk.
Menginap di sini akan semakin seru bersama keluarga karena terdapat fasilitas playground dan kolam renang. Uniknya terdapat kolam renang yang menghadap pantai dan berbentuk kapal. Untuk jarak juga sangat dekat hanya 3 km dari BCIS.
Alamat: Jl. Lodan Timur No.7 Taman Impian Jaya area Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 700 ribu
Image credit: @mercureancoljakarta
Terletak 3,3 km saja dari BCIS, Mercure Convention Center Ancol merupakan hotel favorit keluarga yang punya view keren. Hotel ini memiliki fasilitas yang sangat memanjakan untuk semua anggota keluarga seperti playground, bar, restoran, hingga kolam renang dengan waterslide. Kamu juga bisa menikmati keindahan Pantai Ancol sambil bersantai di tepi kolam renang.
Alamat: Jl. Pantai Indah, Ancol, Jakarta Baycity, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 1 juta
Image credit: @discoveryancol
Hotel bintang 4 ini berada 4,4 km dari BCIS yang memiliki fasilitas ramah keluarga. Terdapat dua area bermain anak indoor yang memiliki banyak permainan dan outdoor yang sejuk di tengah pepohonan. Menikmati bersama anak juga bisa dilakukan sambil berenang. Atau jika ingin berolahraga maka fasilitas gym bisa kamu nikmati sepuasnya.
Alamat: Taman Impian Jaya, Jl. Lodan Timur No.7, Ancol, Kec. Pademangan, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 1 juta
Image credit: @granddafam.ancol
Hotel Grand Dafam Ancol Jakarta juga tak kalah populer di kawasan Ancol. Hotel ini berjarak 4,7 km dari BCIS dengan berkendara yang bisa kamu pilih sebagai akomodasi saat nonton konser. Fasilitasnya sangat lengkap dengan ada kolam renang besar hingga kafe rooftop yang asik dinikmati untuk bersantai.
Alamat: Jl. Lodan Raya No.2A, Ancol, Kec. Pademangan, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 800 ribu
Image credit: Traveloka
Hanya 100 ribuan per orang saja, kamu bisa menginap dekat BCIS. Apalagi hotel ini hanya berjarak 5,9 km dari BCIS yang cocok dijadikan akomodasi saat nonton konser. Meski harganya yang sangat miring, namun fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap dengan adanya wifi, lift, hingga restoran.
Alamat: Jl. R. E. Martadinata Blok C No.12 A, Ancol, Kec. Pademangan, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 200 ribu
Image credit: @biexecutive_hotel
Jika budget menjadi hal yang kamu perhitungkan, maka BI Executive Hotel bisa menjadi solusi. Meski ramah dompet tapi hotel ini menawarkan fasilitas yang lengkap dan nyaman. Hotel ini memiliki parkir yang luas, wifi, restoran, dan kamar mandi pribadi di setiap kamar. Jaraknya juga tak terlalu jauh hanya 6 km saja dari BCIS.
Alamat: Jl. R. E. Martadinata No.2 1, Kec. Pademangan, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 600 ribu
Image credit: Traveloka
Murah tapi tidak murahan adalah gambaran dari d'Arcici Hotel Sunter. Dengan harga mulai dari 500 ribu saja, kamu bisa menginap di hotel bintang 3 yang punya fasilitas lengkap seperti wifi dan kolam renang. Setiap kamar juga dilengkapi air panas yang jadi favorit para tamu. Jaraknya juga cukup dekat hanya 6 km dari BCIS dengan berkendara.
Alamat: Jl. Sunter Permai Raya No.A1, Sunter Agung, Paradise, Jakarta Utara
Harga: Mulai dari Rp 500 ribu
Baca juga: 1 Hotel Dekat Jakarta International Stadium (JIS) Yang Ramah di Kantong
Tiket konser sudah di tangan? Saatnya kamu luangkan waktu untuk mencari penginapan dekat Hotel Dekat Beach City International Stadium (BCIS). Dengan jarak yang dekat tentu saja akan menghemat waktu dan tenaga sebelum serta sesudah konser.
Dipublikasikan pada
Dapatkan tips dan berita travel terbaru!
Menambah wawasan sambil berlibur di Paris, kenapa tidak?
Pecinta foto-foto, siapkan kamera kamu ya untuk 10 tempat instagrammable di Hong Kong ini!
Wisata kuliner di Malioboro, mengapa tidak? Kamu akan terkejut dengan variatifnya jenis makanan yang ada di jalanan paling ikonik di Jogja ini. Coba yuk!
Mengunjungi desa adat di Indonesia bisa jadi aktivitas wisata unik yang menyenangkan lho. Ini dia daftar 14 desa adat yang bisa kamu jadikan referensi.
17 pantai cantik di Malaysia ini pastinya akan menjadikan liburan impianmu kenyataan! Kamu mau ke yang mana?
Universal Studio Jepang Hadirkan Atraksi Terbaru Donkey Kong Mulai Desember 2024
Sensasi meleleh, renyah, gurih yang membuat orang tergila-gila
Perpaduan interior keren dan kue cantik!
PIK 2 di Tangerang, destinasi hiburan serba ada dan anti mati gaya
Indahnya perpaduan kota modern dan tradisional.