Panduan Membuat Visa Mesir Bagi WNI

Mesir merupakan negara di Benua Afrika yang bisa jadi tujuan liburan menyenangkan. Bagaimana tidak? Kampung halaman Fir’aun ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan yang menakjubkan. Sebut saja piramida giza, patung sphinx hingga Gunung Sinai.

Sayangnya, hingga sekarang WNI belum mendapatkan fasilitas bebas visa maupun e-visa yang memudahkan pengajuan aplikasi. Pengajuan visa on arrival bisa dibantu oleh biro perjalanan wisata tertentu dengan minimal rombongan 10 orang. Itu pun harus mengajukan terlebih dahulu permohonan terhadap otoritas imigrasi sebelum prosedur visa on arrival disetujui. Klik di sini untuk informasi lengkapnya.

Namun, hal tersebut tentunya bukan jadi halangan untuk rencana liburanmu ke Mesir. Kamu bisa membuat visa Mesir untuk keperluan wisata melalui kantor Kedutaan Mesir di Jakarta. Tertarik untuk mengunjungi Mesir? Baca sampai habis panduan membuat visa Mesir berikut ini.

Persyaratan Dokumen

  1. Formulir aplikasi yang telah diisi lengkap (dicetak bolak-balik). Sampai tulisan ini dibuat, formulir aplikasi visa turis Mesir bisa kamu dapatkan dengan menelpon kantor Kedutaan Mesir – (021) 3143440
  2. Pas foto ukuran 4×6 terbaru yang diambil 6 bulan terakhir. Warna latar belakang foto harus putih dan bukan editan.
  3. Surat sponsor berbahasa Inggris. Isi surat harus menyatakan bahwa kamu akan kembali ke Indonesia setelah liburan. Jika sudah bekerja, kamu bisa memintanya dari perusahaan tempatmu bekerja lengkap dengan cap atau kop perusahaan. Namun jika belum, bisa melampirkan surat keterangan dari kampus atau keluarga inti.
  4. Surat undangan dari Mesir (jika ada)
  5. Foto kopi rekening koran 3 bulan terakhir
  6. Paspor asli dan fotokopi yang masih berlaku minimal 7 bulan ke depan
  7. Bukti tiket pulang pergi beserta reservasi akomodasi selama di Mesir
  8. Fotokopi surat nikah atau kartu keluarga jika belum menikah.

Penyerahan Dokumen dan Kelengkapan Aplikasi Visa

Setelah semua dokumen aplikasi visa lengkap, kamu bisa mengantarkan langsung ke kantor Kedutaan Mesir di Jakarta yang beralamat di Jl. Teuku Umar No.68, Menteng, Jakarta Pusat. Penyerahan seluruh dokumen beserta kelengkapan aplikasi visa dilayani setiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 09.00 hingga 10.00 WIB.

Pembayaran

Nah, untuk pembayaran pihak Kedutaan Mesir hanya menerima pembayaran dalam bentuk tunai Dollar Amerika (USD). Jadi pastikan kamu menyiapkan uang dollar sebelum mengantarkan dokumen ya. Untuk visa turis single entry kamu akan dikenai biaya sebesar 40 USD, sedangkan multiple entry sebesar 60 USD.

Menunggu Persetujuan Visa

Berdasarkan informasi yang tertera di Kedutaan Mesir, proses persetujuan visa bisa memakan waktu hingga beberapa minggu. Jika visa sudah disetujui, maka kamu bisa mengambilnya kembali di kantor Kedutaan Mesir. Pengambilan visa dilayani setiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 09.00 hingga 10.00 WIB.

Baca juga: Uni Emirat Arab Rilis Visa Tinggal Lima Tahun UEA Untuk Pensiunan Warga Asing

Meski terlihat mudah, visa Mesir memiliki tingkat kelolosan yang cukup ketat lho. Kuncinya adalah jujur dan tidak berniat untuk menyalahgunakan visa yang akan kamu dapat ya. Jadi, kapan liburan ke Mesir?

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Hanif K. Wardhani

Hanif K. Wardhani, pecandu sekaligus penikmat wisata alam. Gemar berburu tempat tempat antimainstream untuk melepas penat dan lelah. Hasil perburuannya dapat dinikmati di <a href="https://littlenoona.com/">Little Noona</a>.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru