Bunga Sakura Di Jepang Diperkirakan Mekar Lebih Awal

Jika Anda berencana terbang ke Jepang untuk menyaksikan mekarnya bunga Sakura tahun ini, mungkin ada baiknya bila melihat dulu jadwal dan momen yang tepat melakukannya. Pasalnya, ada prakiraan mekarnya bunga Sakura di Jepang mengalami perubahan.

Jika biasanya momen mekarnya bunga Sakura akan terjadi pada penghujung Maret, di tahun ini, periode tersebut diperkirakan akan maju lebih awal.

Image credit: @kureha_a

Dilaporkan Japan Meteorological Corp (JMC), perusahaan prakiraan cuaca yang bermarkas di Osaka, bunga Sakura di Jepang – terutama Tokyo, juga di prefektur Kochi dan Kagoshima, kemungkinan akan mekar pada 20 Maret, enam hari lebih awal dari biasanya.

Biasanya, bunga Sakura di Jepang akan mekar di setiap tahun pada 26 Maret. Namun khusus untuk tahun ini, bunga yang menjadi ikon negara Matahari Terbit tersebut akan mencapai puncak mekarnya pada 28 Maret.

Siapa yang tidak ingin menikmati mekarnya bunga Sakura di Jepang | Image credit: @howfarfromhome

Prakiraan dari JMC ini, seperti yang dilaporkan oleh Japan Times, mencakup sekitar 1,000 lokasi di seluruh Jepang, mulai Kyushu di sisi Selatan hingga Hokkaido di utara. Sementara di tempat lainnya, mekarnya bunga Sakura diperkirakan terjadi pada 21 Maret di Fukuoka, 22 Maret di Nagoya, 26 Maret di Osaka, 27 Maret di Kyoto dan 10 April di Sendai. Di bagian lain dari Jepang, mekarnya bunga Sakura  diperkirakan akan terjadi di periode yang sama seperti sebelumnya dengan masyarakat di Hokkaido akan melihat puncak mekarnya bunga Sakura mereka pada 3 Mei.

JMC juga menyimpulkan di banyak wilayah di Jepang, tahap pertumbuhan bunga Sakura sudah terjadi sejak akhir Januari silam. Hasil pengamatan juga menunjukkan bahwa setiap dekade, periode mekarnya bunga Sakura di Jepang terus maju. Sejak 1970, musim mekarnya bunga Sakura di Jepang biasanya terjadi sekitar 7 April. Namun, tahun lalu mekarnya bunga Sakura terjadi pada 21 Maret di Tokyo.

Seperti diketahui, bunga Sakura di Jepang hanya mekar sepekan sebelum gugur dari pohon, momen yang lebih terkenal sebagai efek ‘salju Sakura’ dan menjadi salah satu yang paling ditunggu oleh wisatawan yang sengaja datang ke negara di Asia Timur ini. Apakah Anda salah satunya?

Baca juga: Prediksi Jadwal Sakura Jepang 2018: Kapan dan Dimana

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

TripZilla

TripZilla menginspirasi orang untuk mengeksplorasi dunia melalui panduan, tips dan cerita berlibur dari komunitas para traveller di dalam dan sekitar Asia Tenggara.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru