Ayam Goreng Selera Nusantara, Menu Baru Khas Indonesia Ala CFC

Pernah membayangkan ayam goreng khas Indonesia masuk dalam menu restoran cepat saji? Jika iya, bayangan kamu resmi terwujud. California Fried Chicken, atau yang biasa dikenal dengan CFC, telah menghadirkan menu baru yang menampilkan masakan ayam khas Indonesia, yaitu Ayam Goreng Selera Nusantara.

Dari seri menu baru tersebut, ada beberapa sajian yang ditawarkan CFC, mulai dari Krispi Kalasan, Sambal Warisan dan Sambal Hijau.

Krispi Kalasan CFC | Image credit: Arvin & Kezia

Untuk menu Krispi Kalasan, CFC menyajikan ayam goreng dengan rasa khas ayam kalasan yang gurih serta manis dengan balutan tepung renyah khas CFC. Untuk menambah cita rasa menu ini, ayam goreng disajikan dengan sambal pedas dan nasi, yang pastinya sedap untuk dinikmati.

Untuk menu Sambal Warisan ala CFC, sajian yang ditawarkan adalah sambal kreasi yang khas dengan racikan bumbu tradisional khas nusantara. Sambal ini disajikan dengan pilihan menu ayam goreng, Chicken Strips atau Chicken Kranz. Untuk melengkapi sajian, ada nasi dan minuman Es Geulis, minuman es khas Bandung dengan warna pink yang manis, segar dan pastinya menggoda.

Bagaimana dengan menu Sambal Hijau? Menu ini pas untuk penyuka pedas, yang disajikan bersama dengan nasi, ayam goreng dan es markisa dengan campuran soda dan sirup markisa. Segar!

Diungkapkan Auvie Shaleha, Digital Marketing Specialist CFC, seri menu baru yang ditawarkan tersebut untuk memberikan pengalaman baru dan unik untuk pelanggan restoran, yang sudah hadir sejak 1983.

“Kualitas dan cita rasa yang telah menjadi ciri khas menu CFC kini kami hadirkan dengan inovasi rasa yang dekat dengan hati pelanggan kami,” ujar Auvie dalam siaran persnya.

Baca juga: KFC Tebar Promo Di Bulan Agustus, Hal Yang Tak Boleh Kamu Lewatkan!

Tertarik mencoba seri menu Ayam Goreng Selera Nusantara CFC ini, traveler?

 

Bergabunglah dengan keluarga besar Tripzilla Indonesia di Facebook, Twitter dan Instagram untuk mendapatkan inspirasi liburan dan informasi terbaru mengenai sektor wisata di Indonesia dan negara lainnya. Ayo bergabung!

 

Preview image credit: Instagram CFC Indonesia

Dipublikasikan pada


Tentang Penulis

Muhammad Yanuar

Muhammad Yanuar, penyuka jalan-jalan ke tempat yang baru dan bertemu banyak orang. Membaca, menulis dan berolahraga juga menjadi hobi penggemar wisata kuliner ini.

Brand Managers!

Ingin melihat merek atau bisnis kamu di website kami?

Hubungi kami sekarang

Berlangganan Milis TripZilla

Dapatkan tips dan berita travel terbaru!

Rekomendasi Artikel

Artikel Terbaru